agungdar2494Avatar border
TS
agungdar2494
Hati Agan-Sista Sedang Kalut? Coba Lakuin Beberapa Hal Ini!




Sedari masih di bangku Sekolah Dasar, tentu kita diberitahu bahwa manusia sejatinya adalah makhluk sosial. Maksudnya, kita tidak bisa hidup sendiri, kita hidup berkelompok, karena membutuhkan satu sama lain. 

Bicara tentang membutuhkan atau dibutuhkan, ane yakin bahwa agan-sista yang budiman sudah amat tahu nikmatnya berbagi. Bagi agan-sista yang sudah terbiasa, bukan tidak mungkin jika berbagi atau bersedekah malah menjadi kebutuhan. Kebutuhan hati! Hati rasanya lapang dan plong, setiap kali selesai memberikan manfaat kepada orang atau makhluk lain. Nah dalam thread kali ini, TS ingin membagikan beberapa cara bersedekah yang kreatif, dan bermanfaat dalam waktu lama. Tidak melulu membutuhkan uang banyak loh. Yuk simak!

Beberapa Cara Sederhana Untuk Menyalurkan Kebaikan

Menyediakan Fasilitas yang Bisa Dipakai Umum


Tak perlu membangun kamar mandi di tempat umum, atau membagi sedikit tanah untuk digunakan sebagai jalan umum. 



Beli saja beberapa pasang sendal jepit, letakkan begitu saja di masjid atau mushola. Hal sederhana yang manfaatnya akan terus mengalir setiap kali sendal itu dipakai.   



Atau mukenah tak mesti baru, yang terpenting adalah bersih dan layak pakai. 

Kalaupun merasa berat untuk bersedekah dengan cara ini, cukuplah merapikan kembali mukenah ataupun sandal jepit yang baru saja dipakai, dengan demikan agan sista telah melakukan kebaikan dengan cara bersyukur, dan memberikan kenyamanan pada pemakai selanjutnya.

 
Membagikan makanan, atau sekedar minuman gelas ketika ada kumpulan juga merupakan kebaikan yang amat mudah untuk dilakukann loh, hal kecil yang pasti akan dimanfaatkan ketika ada acara kumpulan (rapat, pengajian, dsb).

Memperlakukan Binatang dengan Baik




Untuk agan sista yang punya rezeki berlebih, bolehlah sesekali mencoba membagikan makanan kepada kucing atau anjing liar. Menurut ane sih, ada sensasi lega dan nyaman ketika melihat kucing atau anjing liar yang kelaparan, tiba-tiba mendapatkan makanan yang layak. 

Andaipun agan sista belum mau melakukan ini, cukuplah tidak menyirami mereka dengan air (khususnya air panas), mudah-mudahan hidup agan sista akan terasa lebih ringan. 

Bersikap Baik




Tersenyum, menyapa, bersikap ramah, tidak julid, adalah beberapa hal yang selain memberikan kenyamanan bagi orang lain, juga bisa membuat hati agan sista menjadi lebih ringan. Gak percaya? Coba aja, hal ini gratis dan sangat mudah untuk dilakukan.


Quote:







Sudah Berbuat Baik Belum Hari Ini?


referensi : disini
sumber foto : Google
Diubah oleh agungdar2494 03-10-2019 08:15
GrestaAvatar border
ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
sebelahblog dan 52 lainnya memberi reputasi
53
3.8K
127
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan