travelaround
TS
travelaround
Pernah Dengar Michelin Star Restaurant? Di Singapura Ada Banyak Pilihannya Gan!
Milih tempat makan saat lagi traveling itu emang susah-susah gampang Gan. Mungkin karena kadang kita masih ragu tempat makan mana aja sih yang beneran ngasih kualitas seperti yang kita inginkan. 

Buat yang punya keraguan kayak gini saat lagi liburan, pilihan paling aman ya mencari referensi tempat makan yang sudah sudah terjamin kualitasnya, seperti restoran-restoran  bergelar Michelin Star, gelar bergengsi yang diberikan buat restoran atau tempat makan dengan kualitas pelayanan, chef, hidangan dan cita rasa yang selalu terjaga baik.

Nah, ngomongin traveling, kuliner dan Michelin Star, kamu udah tahu belum sih Gan kalau sebenarnya Singapura itu jadi negara di Asia Tenggara yang punya restoran bergelar Michelin Star terbanyak di dunia? Ada deretan tempat makan dengan gelar Michelin Star yang ada di sana, mulai dari restoran fancy sampai yang merakyat yang bisa dicoba. Nih ane bagi beberapa referensinya.

Alma by Juan Amador


Foto: Singapore Tourism Board


Yang mau makan-makan cantik nan fancy, tempat yang satu ini mungkin jadi pilihan yang tepat saat kamu laper di Singapura. Pada dasarnya Alma by Juan Mador menyajikan kuliner khas Spanyol dan Eropa yang sudah diolah dan dikembangkan dengan pengaruh cita rasa Asia Gan. Soal rasa nggak perlu diragukan lagi. Eksekutif chef di sini adalah koki Haikal Johari yang sudah punya pengalaman memasak di berbagai restoran terkenal dunia. 


Foto: venuerific



Quote:




Saint Pierre


Foto: Singapore Tourism Board


Saint Pierre ini adalah restoran Prancis berkonsep fine dining dengan pengalaman selama 17 tahun. Nggak cuma ngasih pemandangan indah Marina Bay, restoran ini juga memberikan layanan dan suasana yang oke untuk para pengunjungnya, cocok buat kalian yang nyari pilihan restoran untuk nge-date selama di Singapura. Masakan yang dihidangkan di Saint Pierre sendiri merupakan menu-menu masakan Perancis dengan kreasi unsur-unsur dari Asia.


Foto: eglobaltravelmedia


Quote:


Candlenut



Foto: The Shutterwhale


Ini adalah restoran dengan menu peranakan pertama dan satu-satunya yang mendapat gelar Michelin Star Gan. Jangan lewatkan buat nyicipin beragam menu khas Tiongkok hingga Melayu yang pastinya mantap jiwa. Menu di Candlenut  pada dasarnya meminjam pengaruh dari Timur dan Barat dan disajikan dengan bahan-bahan premium.  Salah satu menu andalannya adalah Ayam Buah Keluak, ayam yang dimasak dengan kacang hitam asli Asia Tenggara.


Foto: danielfooddiary



Quote:



The Song of India


Foto: Singapore Tourism Board


Sebagai negara dengan banyak pengaruh budaya, jalan-jalan ke Singapura juga bisa bikin kamu merasakan kuliner-kuliner dengan pengaruh banyak budaya, salah satunya India. Untuk Agan yang mau mencoba kuliner India, The Song of India ini bisa jadi salah satu rekomendasinya. Restoran yang juga menyandang gelar Michelin Star ini menyajikan beragam makanan khas India yang disajikan secara lebih modern seperti nasi ayam briyani, chicken butter dan kari ikan kaya rempah. FYI, restoran ini jadi satu-satunya restoran India klasik di Asia Tenggara yang menyabet gelar Michelin Star sejak pertama kali menyabet gelar tersebut di tahun 2016 loh Gan.


Foto: worldgourmetsummit



Quote:



Summer Palace


Foto: Singapore Tourism Board


Restoran yang ada di Hotel Regent Singapore ini juga jadi salah satu restoran dengan gelar Michelin Star yang bisa kamu kunjungi Gan. Summer Palace merupakan restoran otentik Kanton yang menyajikan kenikmatan hidangan klasik kanton dan banyak pilihan hidangan dim sum. Keunggulan restoran ini ada di masakannya yang lezat dan interiornya yang terasa sangat oriental dan tradisional.


Foto: regenthotels



Quote:



Les Amis


Foto: burpple


Ini tempat yang mesti dikunjungi kalau Agan mau makan di tempat legendaris di Singapura. Les Amis sudah berdiri sejak tahun 1994 Gan. Nggak cuma bisa mengagumi desain interiornya, di restoran yang juga masuk dalam daftar Michelin Star ini kamu bisa mencicipi beragam kuliner khas Perancis dengan sentuhan Asia yang udah nggak perlu diragukan lagi soal rasanya. Cobain deh kenikmatan menu-menunya seperti foie gras, caviar, atau menu lobsternya  La Rouelle de Homard Blue yang dimasak secara mousse dan dibungkus dengan bayam dan disajikan dengan saus fish bone klasik ala Les Mis.


Foto: 10best


Quote:



Putien (Kitchener Road)


Foto: Guide.Michelin.com


Restoran yang diberi nama sesuai dengan nama kota Putien di pesisir Fujian, restoran ini dikenal karena hidangannya yang elegan sederhana dan lezat Gan. Salah satu menu yang jadi andalannya adalah kerang kukus dengan bawang putih cincang. Putien sendiri sudah berdiri di Singapura sejak tahun 2000 dan kini bahkan sudah merambah hingga 52 outlet yang tersebar di seluruh Asia. Putien sendiri sudah memenangkan beragam penghargaan di bidang bisnis makanan  di Singapura, China dan Hong Kong selama 18 tahun terakhir termasuk Michelin Star di tahun 2016 dan 2017  ini. 


Foto: top25restaurants


Quote:



Labyrinth


Foto: Singapore Tourism Board


Berlokasi di The Esplanade, Labyrinth merupakan salah satu restoran dengan gelar Michelin Star di Singapura Gan.  Labyrinth sendiri dikenal karena hidangan-hidangannya yang memiliki cita rasa yang berani namun otentik dengan presentasi yang artistik. Menu-menu yang disajikan di restoran ini bisa dibilang fusion karena memadukan cita rasa Singapura dan luar negeri. Beberapa menu yang bisa kamu coba misalnya Oolong Tea Egg dan Ah Hua kelong Lala Clams.


Foto: chope


Quote:

Shisen Hanten


Foto: Singapore Tourism Board


Suka makan yang pedas-pedas? Nih ada satu lagi restoran dengan gelar Michelin Star di Singapura yang bisa kamu coba. Shinsen Hanten seperti namanya adalah restoran yang menyajikan menu-menu ala Szechuan yang dikenal dengan makanan-makanan dengan paduan cita rasa asam, asin, manis dan pedas yang menggugah selera. Salah satu menu yang terkenal dan bisa kamu coba di sini adalah stir fried wagyu beef with Sichuan chilli peppers, dan Szechwan Hot and Sour Seafood Soup.


Foto: sethlui


Quote:


Liao Fan Hong Kong Soya Sauce Chicken Rice & Noodle


Foto: Dok.Pribadi


Buat yang belum tahu, ada  juga tempat makan affordable di Singapura yang juga mendapat gelar Michelin Star loh Gan. Salah satunya ya si Liao Fan Hong Kong Soya Sauce Chicken Rice & Noodle ini.  Ini adalah restoran bergelar Michelin Star dengan harga termurah di Singapura. Menu andalannya jelas si soya sauce chicken dengan daging ayam lembut dan rasanya yang manis. Selain Soya Sauce Chicken ada juga menu lainnya seperti dumpling noodles dan menu-menu sayuran lainnya.


Foto: Dok.Pribadi



Quote:



Masih ada banyak sebetulnya tempat makan dengan gelar Michelin Star di Singapura yang bisa kamu kunjungi. Cuma kalau ane yang bagiin semua takut Agan capek bacanya. emoticon-Stick Out Tongue

Ane sendiri jujur baru sempat  nyicipin Liao Fan Hong Kong Soya Sauce Chicken Rice & Noodle. Rasanya jelas oke dan affordablebanget Gan. Serius! Kalau Agan sendiri punya rekomendasi lain nggak nih? Boleh tambahin di sini. Siapa tahu besok-besok kalau ada yang mau kulineran di Singapura jadi makin punya banyak pilihan buat tempat makan. Ya nggak! Ciptakan momen tak terlupakan dengan cita rasa terbaik di Singapura Gan!




falin182mulivwseanairellk
seanairellk dan 22 lainnya memberi reputasi
23
24.1K
250
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan