manadimana13Avatar border
TS
manadimana13
Coba Mainin 3 Game Berat di OPPO A7. Gimana Hasilnya?
Tidak dipungkiri lagi, sekarang smartphone sudah menjadi kebutuhan dan gaya hidup di zaman yang serba digital. Hampir semua hal bisa dilakukan melalui gadget. Mulai dari berniaga, sebagai alat penunjang pekerjaan, dan digunakan untuk bermain game, ini adalah hal yang  paling sering dilakukan oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak sampai orang tua.

Serkarang, bermain game ada yang sekedar untuk bersenang-senang bahkan dijadikan profesi yang dapat menghasilkan pundi-pundi rupiah. Kini untuk bermain  tidaklah perlu membeli consolemahal, melainkan cukup dengan smartphone saja.

Untuk mencapai kepuasan saat bermain, kita harus menggunakan smartphoneyang sesuai dengan spesifikasi game yang akan kita mainkan, agar tidak terjadi lag, crash, patah-patah, kebutuhan penyimpanan data, dan kebutuhan daya baterai yang bbesar agar tidak sering-sering mengisi daya.

Untuk Agan Sista yang suka bermain game berat, pasti membutuhkan smartphoneyang sesuai dengan game tersebut bukan? Nah, ane rekomendasiin smartphone OPPO A7 dengan harga yang sangat terjangkau tapi spesifikasi nya ciamik nih buat main game secara maksimal alias rata kanan gaspool!  Berikut game berat favorit ane yang sanggup disabet oleh OPPO A7, cekidot!

PUBG Mobile


Siapa sih yang ga tau PUBG Mobile, permainan ini menyandang game  battle royale yang paling banyak dimainkan. Selain itu game ini juga baru saja melakukan beberapa update lho, salah satunya bikin grafik makin ciamik. Game ini membutuhkan spesifikasi minimum yaitu android6.1 atau Snapdragon 400 dengan ram 2GB.


Dari pengalaman ane bermain PUBG Mobile dengan menggunakan OPPO A7 ini, dengan processorsnapdragon 450, dapat melibas  permainan ini dengan tampilan gambar yang sangat smooth, walaupun di setting dengan high resolution graphics, Agan Sista tidak akan mengalami lag, patah-patah, atau gagal grafik. Ditambah lagi layar fullscreen yang akan menambah kenyamanan dan kepuasan agan dan sista saat bermain.


Saking bagusnya tampilan PUBG Mobile di OPPO A7  hati-hati aja gansis jadi bakalan kalap main game sampe ga ingat waktu, hehee. 

Aspalt 9: Legends


Aspalt 9: Legends adalah game besutan Gameloft yang merupakan salah satu game racing dengan tampilan terbaik saat ini dan telah mencapai lebih dari 10 juta download. Game ini banyak diminati oleh gamers karena grafik dengan detail yang kece punya, selain itu ada 50 lebih supercar dan yang menarik adalah munculnya Lamborghini Terzo Million. Gameloft pun membenarkan bahwa Aspalt 9: Legends mempunyai grafik lebih tajam dibandingkan pendahulunya yaitu Aspalt 8 Airborne. 



Permainan dengan grafik yang tinggi tentunya memerlukan HP dengan spesifikasi yang tinggi pula. Dengan standar spesifikasi 4.3 di kelas Android, game ini dapat disikat oleh OPPO A7 dengan grafik yang high, karena smartphoneini dilengkapi RAM 4 GB dan teknologi game space yang dapat memaksimalkan performa gansis saat bermain. Pastinya bikin balapan kamu lancar jaya gansis.

Speed Drifter


Game ini bisa dibilang CTR nya zaman now, karena memiliki beberapa kemiripanseperti dilengkapi oleh buff senjata yang bisa didapat pada saat race dan NOS yang bisa gansis trigger setelah melakukan drift di tikungan, tetapi disempurnakan dengan grafik yang lebih ciamik dan fitur-fitur yang lebih kompleks seperti ranked mode, married system, music ingame, rest area, custom character dan yang pasti ada story mode.


Gansis yang dulu biasanya cuma melawan AIatau teman dekat, sekarang kalian bisa melawan racer lain dari berbagai negara. Karena game ini dirilis di beberapa negara yaitu Singapura, Taiwan, Malaysia, Thailand, dan Filipina yang masuk ke dalam server global. Jadi memungkinkan gansis bertemu lawan baru dalam adu kecepatan di dalam sirkuit Speed Drifter. Ajib kan!

Game ini membutuhkan minimal OS 4.0.3+, dengan dapur pacu snapdragon 450 dan hyperboost system OPPO A7 dapat mengeksekusi game ini dengan menghasilkan grafik yang menawan. Dengan ukuran layar 6.2 inch tentunya akan memanjakan mata  kalian pada saat bermain.


Main game ini jadi berasa bernostalgia rasa modern gan! Nah, yang namanya bernostalgia pasti akan kalap dan bakalan terus main sampe puas, eiiits tapi tenang aja gansis karena OPPO A7 mempunyai baterai dengan kapasitas 4230 mAh yang bisa menunjang agan untuk bermain lama.

Tiga game di atas hanya beberapa game yang ane install di HP OPPOA7 kesayangan. Dengan kapasitas menyimpanan internal yang besar sampai 64GB, gansis ga perlu takut lagi sama yang namanya warning “low storage capacity” yang akhirnya mengharuskan gansis menghapus game kesayangan kalian.

Untuk gansis yang suka bermain game dengan grafik dan resolusi tinggi, ane merekomendasikan OPPO A7 untuk jadi partner kalian. Selain sangat menunjang untuk gaming, smartphone ini juga bisa kalian dapatkan dengan harga yang ga bikin isi rekening jadi kosong alias murah.


Diubah oleh manadimana13 27-03-2019 03:48
-13
13.8K
100
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan