raiah
TS
raiah
Kenalin, Ini Z-Girls & Z-Boys, Grup K-Pop Baru yang Nggak Punya Member dari Korea
Industri musik K-Pop bakal diramaikan oleh kedatangan dua grup baru yaitu Z-Girls dan Z-Boys nih Gan. Kedua grup ini menarik perhatian banyak media dan penggemar musik K-Pop, tak hanya karena teaser yang baru saja mereka rilis pada 20 Februari 2019 lalu, tapi juga karena masing-masing grup ini ternyata tidak memiliki satu pun member dari Korea Selatan, melainkan dari berbagai negara termasuk Indonesia.

Sebelumnya, buat yang belum tahu kedua grup ini merupakan jebolan proyek Z-Pop Dream yang diluncurkan oleh Zenith Media Contents. Sebuah proyek yang bertujuan untuk menciptakan grup idol K-Pop yang menyatukan seluruh pasar Asia.

Z-Girls dan Z-Boys sendiri masing-masing terdiri dari 7 anggota yang berasal dari negara-negara Asia yang berbeda. Z-Girls beranggotakan Carlyn (Filipina), Mahiro (Jepang), Bell (Thailand), Joanne (Taiwan), Priyanka (India), Queen (Vietnam), dan Vanya (Indonesia).


Z-Girls (Photo : Koreaboo)

Sementara Z-Boys terdiri dari Gai, Perry (Taiwan), Roy (Vietnam), Josh (Filipina), Sid (India), Blink, (Thailand) dan terakhir Mavin yang berasal dari Indonesia.


Z-Boys ( Photo : Koreaboo)


Kenalan lebih dekat dengan perwakilan Indonesia di kedua grup ini yuk!

Vanya Z-Girls


Vanya, member Z-GIRLs dari Indonesia.(Instagram/Z-Pop Dream)

Vanya yang jadi perwakilan Indonesia di grup Z-Girls ini punya nama lengkap Zhavanya Meidi Gan Sis. Perempuan kelahiran 16 Mei 1996 ini sebelumnya mengawali karir di dunia hiburan lewat acara kompetisi The Next Boy/Girl Band di Global TV pada tahun 2017. Saat itu Vanya membentuk grup bersama tim Girl lain yang masuk ke babak grand final yani Key B, Ruth, Videmarsha dan Zalfa dalam grup bernama Soulsisters. Vanya juga pernah merilis single berjudul Curi Hatiku.


Vanya dan anggota Soulsisters (instagram.com/@soulsisters_id)

Di dalam Z-Girls sendiri masih belum tahu nih kira-kira Vanya bakal memegang posisi apa di dalam grup tersebut. Apakah main vocal, main dancer, rapper? Menurut kamu apa Gan kira-kira?


Vanya di salah satu postingan instagramnya ( instagram.com/zhavanyameidi )



Mavin Z-Boys


Mavin, member Z-BOYs dari Indonesia.(Instagram/Z-Pop Dream)

Sama seperti Vanya, Mavin juga sama-sama jebolan dari ajang pencarian bakat The Next Boy/Girl pada tahun yang sama. Saat itu Mavin yang menggunakan nama panggung Malvin tergabung ke dalam grup bernama BForce.


Mavin dengan grup BForce (Instagam/bforce_id)

Konon katanya Malvin dan Vanya merupakan pasangan nih Gan. Keduanya merupakan pasangan konten kreator di Youtube yang terbiasa mengunggah konten kuliner dan gaya hidup.


Mavin dan Vanya (instagram.com/vanvinfun)

emoticon-Request

Seperti apa penampilan mereka dalam dua grup idol K-Pop baru ini? Tungguin aja tanggalnya Gan.

Baik Z-girls atau Z-boys akan melakukan debut lewat acara Z-POP DREAM LIVE IN SEOUL di Auditorium Jamsil Indoor, Seoul, Korea Selatan, pada 23 Februari 2019. Beberapa idola K-pop akan turut meramaikan konser tersebut. Di antaranya, Rain, Chungha, Monsta X, dan A Pink.





Sebelum lihat debut pertama mereka, intip dulu aja teaser dari Z-Boys dan Z-Girls yang satu ini dan langsung tulis tanggapanmu untuk mereka di komen ya.



**Diolah dari berbagai sumber
Diubah oleh raiah 21-02-2019 15:03
7
15K
62
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan