omconsAvatar border
TS
omcons
Jangan Alergi Sama Politik




Pemilihan umum akan digelar pada 17 April 2019 mendatang. Ini adalah pemilihan calon presiden dan calon anggota legislatif keempat yang dilakukan secara langsung di Indonesia.


Namun sejak pemilihan secara langsung yang pertama digelar pada 2004, partisipasi politik di Indonesia terus menurun. Hal ini terbukti dari angka golput yang terus naik sejak Pemilu 2004 hingga Pemilu 2014.

Penyebabnya beragam, mulai dari ketidakpercayaan masyarakat pada pemerintah dan anggota legislatif, rasa kecewa pada kandidat presiden, hingga ketidakpercayaan masyarakat pada sistem politik yang ada.

Masyarakat pun, terlebih anak muda, akhirnya menjadi alergi terhadap politik dan memilih untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan politik di Indonesia.

Padahal partisipasi politik pemilih penting bagi keberlangsungan demokrasi di Indonesia. Begitu pun dengan partisipasi politik dari generasi milenial yang baru akan memilih di pemilu 2019.

Menyumbang jumlah suara yang cukup banyak di pemilu 2019, pilihan generasi milenial pun menjadi penting. Apa yang dipilih oleh pemilih, khususnya pemilih pemula, menjadi salah satu penentu kebijakan pemerintah mendatang.

Untuk itulah, Opini.id sebagai media alternatif mencoba untuk mengajak anak-anak muda yang akan menjadi pemilih pemula untuk ikut serta berpartisipasi dalam pemilu.

Maka kami hadirkan program NGOPINI, diskusi ringan bertema "Jangan Alergi Sama Politik". Kami menghadirkan calon anggota legislatif (caleg) yang berani banting setir ke dunia politik.

Ada Kirana Larasati, caleg dari PDI-P, dan juga ada Hanum Salsabiela Rais, caleg dari PAN, yang akan berbagi cerita tentang pentingnya politik bagi anak muda Indonesia.

Diskusi NGOPINI bertema "Jangan Alergi Sama Politik" akan berlangsung Rabu, 20 Februari 2019 pada jam 15.00 WIB hingga selesai di Yan Kedai Kopi, Jl. Agus Salim No. 57, Jakarta 10340. So, hadir yuk di acara NGOPINI ini!

Karena NGOPINI adalah paket lengkap yang menghadirkan pahit dan manis dalam secangkir obrolan.

Acara ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Tapi, kamu musti daftar dulu di sini biar kebagian tempat: http://bit.ly/ngopini2jasp

Buat yang gak kebagian tiket atau gak bisa datang langsung, kamu tetap bisa nonton lewat live streamingdi halaman ini, YouTube Opini.id, dan Instagram Opini.id.'


4
2.5K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan