ayokitakemanaaAvatar border
TS
ayokitakemanaa
Tattoo Artist Ini Ngelakuin Bird Box Challenge Saat Bikin Tato, Hasilnya Bikin Ngakak
Beberapa hari terakhir media sosial sedang dihebohkan dengan fenomena Bird Box Callenge. Sebuah challenge yang menantang orang-orang untuk melakukan hal apapun dengan mata tertutup. Challenge ini terinspirasi dari sebuah film bernama Bird Box yang menceritakan tentang monster yang mempu membunuh seseorang bila orang tersebut melihat wujudnya. Sehingga membuat orang-orang melakukan hal tersebut dikehidupan sehari-harinya. Namun hal challenge ini justru di tentang oleh banyak orang karena dianggap berbahaya. Salah satunya adalah Netflix sendiri yang membuat film bird box itu tahun lalu. Akibat dari challenge ini telah membuat banyak orang terluka dan mengalami kecelakaan. 



Baru-baru ini seorang tattoo artist asal Brazil mencoba melakukan bird box challenge kepada seorang pelanggannya. Dengan gambar wajah seorang pria di dada sebelah kanan. Apa yang dia lakukan itu, didokumentasikannya dalam sebuah video. Di dalam video itu tampak dirinya cukup kesulitan dalam menempatkan jarum tato ke tubuh pelanggannya setelah dirinya mengelap tato tersebut. Sehingga nampak beberapa kali pelanggannya yang mencoba mengarahkan jarum tato itu ketempat seharusnya. Wajah yang dibuat terlihat sederhana, namun ada beberapa kerumitan yang harus dibuat seperti topi dan jenggot.



Baru beberapa saat tato itu dibuat, keduanya tampak tertawa karena sulitnya mengarahkan jarum ke tempat tujuan. Akhirnya setelah beberapa menit tato itupun selesai dibuat dan beginilah hasil tato tersebut.




Walau jauh dari kata mirip, namun di tato itu terdapat topi, jenggot, mata, bibir dan hidung. Posisinyapun tidak beraturan dan terlihat sedikit melenceng dari posisi awalnya. 


Entah kenapa mereka rela melakukan challenge bodoh seperti itu ke tubuhnya sendiri. Apa karena masih bisa ditiban sehingga pelanggannya ga takut kalo hasil gambarnya jelek? Atau mereka ketularan orang Indonesia ngelakuin hal bodoh biar viral terus diundang ke TV? Dan apa faedahnya ngelakuin bird box challenge itu? Kalo di filmnyakan yang ngelihat monsternya bakalan mati, lah di kenyataankan ga ada monsternya emoticon-Hammer (S).


Buat yang penasaran sama videonya bisa lihat dibawah ini. Durasi videonya sekitar 3 menit. Jadi bagi yang punya waktu dan kuota silahkan liat videonya.  



youtube.com



1
5.7K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan