kahfi.pramanaAvatar border
TS
kahfi.pramana
2018_FUTSAL_NASIONAL_Muhamad Kahfi Pramana_HARI KE 1
Hai gengs semuanya 🙋🙋🙋
balik lagi denganku Kahfi. Di thread kali ini aku akan menceritakan pengalaman hari ini yang jadi hari pertamaku menjadi panpel Lima Futsal Nasional 2018. Posisiku sebagai runner disini yang bertugas untuk mengurusi apa saja yang dibutuhkan oleh panpel lain ketika sedang tidak dalam posisinya. Bisa dibilang juga sebagai ball boys yang juga bertugas memungut bola yang keluar.
Oh iya,kesan di hari pertama yang terpenting ialah aku mendapatkan banyak teman dan pengalaman yang belum pernah aku dapatkan sebelumnya. Mulai dari bagaimana mengatur waktu untuk membantu sesama panpel yang membutuhkan sampai bertemu banyak rekan berbeda universitas.
Disini aku juga dilatih untuk menjadi pribadi yang pandai menyelesaikan setiap masalah yang ada, meskipun itu termasuk hal hal sepele yang simpel seperti mengepel lapangan yang basah,menghitung rompi,mengecek seluruh peralatan yang digunakan untuk pertandingan dan memastikan bahwa bola dan rompi jumlah seperti asalnya. Aku rasa dari hal kecil itulah aku bisa menghargai setiap masalah yang ada agar cepat terselesaikan. Dan semoga untuk hari-hari kedepannya aku bisa menjadi panpel lima yang berjiwa problem solver terus menerus.

Jangan lupa datang ke GOR STTD Cibitung untuk menyaksikan Liga Mahasiswa Futsal Nasional 2018. Ajak teman,pacar ataupun sanak keluarga dan saudara sebanyak-banyaknya ya 😂😂😂 Sekian dan terimakasih 😊
0
210
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan