datalkAvatar border
TS
datalk
Hasil Studi : Laper Itu Bikin Pinter, Bukan Bikin Rese

Foto : blog elhanotes


"Lo rese kalo lagi laper, makan nih stiker"


Begitu bunyi iklan ikonik dari sebuah produk snack (katanya) penahan lapar. Saking ikoniknya, anggapan tersebut jadi seperti common truth.

Tapi apa bener anggapan laper bisa bikin baper? eh rese maksudnya. Ternyata nih gansis, biar lo pada tahu. Hasil studi dari para ilmuan menemukan bahwa lapar ternyata berpengaruh positif terhadap kemampuan otak. "Hah yg boneng lu gan?". Iye bener, rasa lapar di perut itu menurut studi berefek positif ke sel otak.

Makin penasaran? Sini ane bisikin.
emoticon-Ngacir2emoticon-Ngacir2

Hormon Lapar


Biang kerok dari hal tersebut menurut penilitian adalah karena hormon kimia bernama Ghrelin. Senyawa tersebut menurut studi lain terbukti memberikan peningkatan kerja memori dan hasil test sebesar 40% ketika diujicobakan kepada tikus.



Foto : pbs.org


Nah, Ghrelin ini diproduksi oleh perut dan akan meningkat levelnya saat perut kita lapar. Makanya hormon ini disebut juga "hunger hormone".

Studi mendalam tentang Ghrelin dan pengaruhnya terhadap otak ini sendiri baru masif dilakukan mulai tahun 2006. Setelah mengetahui efeknya terhadap kesehatan sel otak, kedepan menurut peneliti treatment dengan hormon Ghrelin ini akan digunakan untuk penderita penyakit penurunan fungsi syaraf seperti Alzheimer dan Parkinson.

Terus, kalo gitu apa kita ga usah sarapan aja sebelum ujian biar otak encer? Eitts, ga gitu juga gan. Sarapan tetap sangat disarankan. Di studi lain, sarapan punya efek positif untuk kemampuan kognitif (teori). Ilmuan menyarankan, untuk membatasi konsumsi kalori agar bisa mendapatkan efek positif dari Ghrelin untuk otak kita.

Kalo ane bilang, puasa udah paling cocok buat terapi Ghrelin ini. Jangan lupa sahurnya tapi.

Perlu Gansis catat juga, bahwa efek Ghrelin ini jangka panjang gan. Ga langsung instant, emangnya indom*e emoticon-Ngakak (S). Karena sel otak yang baru terbentuk butuh waktu beberapa minggu untuk bisa mulai bekerja.

Sekian Gansis info dari ane, semoga bermanfaat.
emoticon-Toastemoticon-Request



sumur
Diubah oleh datalk 02-12-2018 03:23
nasrul.putraAvatar border
nasrul.putra memberi reputasi
8
8.9K
84
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan