annisaputrieAvatar border
TS
annisaputrie
PBNU: Ada gagasan Khilafah Harus Terbentuk 2024 di Asia Tenggara
PBNU: Ada gagasan Khilafah Harus Terbentuk 2024 di Asia Tenggara
Kamis, 1 November 2018 10:03 WIB


Ketum PBNU, Said Aqil Siroj saat hadir dalam Konferensi Pers Muhasabah Kebangsaan: Resolusi 2018 dan Refleksi 2017 di Gedung PBNU , 3 Januari 2018. MAGANG TEMPO/Wildan Aulia Rahman

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama atau PBNU   Said Aqil Siraj mengatakan pernah membaca gagasan bahwa khilafah harus terbentuk di Asia Tenggara pada 2024. Ia tak merinci di mana membaca cita-cita khilafah itu. Namun, dia mengatakan gagasan khilafah 2024 di Asia Tenggara itu sudah digaungkan sejak lama.

Siapa yang menginginkan terbentuknya khilafah di Asia Tenggara? "Ya HTI (Hizbut Tahrir Indonesia). Siapa lagi?" kata Said.

Said mengatakan, pada dasarnya siapa pun pihak yang merongrong Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah lawan bangsa. “Pihak-pihak itu harus dilawan.”


Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir mengatakan pernyataan Said Aqil ihwal ide khilafah tahun 2024 ini patut diwaspadai bersama. Dia mengatakan, Muhammadiyah sepakat untuk mencegah dan mengeliminasi paham-paham yang bertentangan dengan ideologi negara dan agama yang menjadi pegangan bersama.


Caranya adalah melalui pendidikan. Yang kedua, menyebarluaskan paham moderat. “Yang ketiga menciptakan suasana yang lebih kondusif dalam suasana kebangsaan kita," kata Haedar.

PBNU dan Pengurus Pusat Muhammadiyah menegaskan kesepakatan menjaga persatuan umat Islam Indonesia. Said mengatakan jati diri umat Islam di Indonesia adalah umat yang toleran, pemaaf, dan mementingkan persaudaraan ketimbang permusuhan.

https://nasional.tempo.co/read/11419...a/full&view=ok

Quote:


--------------------------

Aqil Siradj dapat 'bocoran' entah darimana itu sehingga berani bilang ke publik, suatu informasi (ujaran) bahwa tahun 2024 Negara Khilafah harus terbentuk di Asia Tenggara. Selayaknya dia menyebutkan sumber referensinya sehingga biar publik nanti yang akan menilai prediksinya itu. Yaitu informasi itu suatu yang bersifat fiksi, nyata atau bahkan informasi abal-abal (hoax). 

Kalau setiap pemimpin dan elit di negeri ini bisa seenaknya melemparkan sebuah wacana tentang gambaran nasib NKRI di masa depan, tentu akan sangat mencemaskan sekali. Yaa contohnya pernyataan Aqil Siradj diatas itu salah satunya. 

Sebelumnya Capres Prabowo Subianto juga pernah bikin pernyataan yang bikin  semua orang di negeri ini berrtanya-tanya, yaitu saat dia melontarkan bahwaNKRI pada tahun 2030 akan lenyap! 

Belakangan baru diketahui bila sang jenderal berani melontarkan ramalan seperti itu karena dia membacanya dari novel fiksi berjudul "'Ghost Fleet" yang kemudian diklaim Prabowo sumbernya dari dunia intelejen. Memang buku 'Ghost Fleet' itu pernah di rilis CIA di dalam situsnya! Tapi setidaknya Prabowo lebih transparan dengan menyebut sumber referensinya. Lhaa itu pernyataan Aqil Siradj diatas itu, referensi darimana?

emoticon-No Hope


Diubah oleh annisaputrie 03-11-2018 00:07
-2
3.3K
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan