mangyudi79Avatar border
TS
mangyudi79
5 Game Vehicle Simulation


hai hai hai.. 
kembali lagi di threadnya mang yudi nih kaskuser, kali ini ane mau membahas game tentang transportasi nih,
kalo dulu pas kita kecil yang masih maen ps satu, ada yang namanya game balap mobil salah satunya Gran Turismo. Ane jadi mengenang masa-masa ketika mobil belok, badan ane ikut miring juga. hehe. sekatang ada yg lebih canggih.
emoticon-Jempol
Dulu kita mainya cuma bisa pilih belok kanan belok kiri maju dan mundur aja, di game yang sekarang ini sudah muncul game onlite simulasi kendaraan yang bener-bener seperti nyata dan detail. didalamnya terdapat komponen-komponen kendaraan yang berfungsi layaknya kendaraan betulan. Meski tantangannya bukan balapan, disini kita diharuskan untuk benar-benar mengerti keadaan kendaraan kita. jadi kita juga diharuskan untuk berfikir cepat karena akan ada tantangan-tantangan tertentu saat kita memainkan game tersebut. seperti ada hujan badai ditengah perjalanan, jalananya rusak dll,

penasaran? ini dia game nya:

1. Bus Simulator 16




Mengendarai bus pastinya mempunyai tantangan tersendiri selain karena cara nyetir nya yang beda kita juga mesti menjaga keselamatan para penumpang. disini kita bisa merasakan bagaimana rasanya menjadi seorang yang berprofesi sebagai supir bus gan sis. Awal ane memainkan game ini sungguh sulit banet di samping ane yang belum terbiasa dengan kendalinya dan belum begitu paham sama langkah-langkahnya.

Tujuan utama dari Bus Simulator 16 adalah mengendarai dan mengatur rute bus agar sistem transportasi umum berjalan efektif. Tahap yang dilakukan sebelum menaikkan dan menurunkan penumpang cukup banyak. Panel di dalam bus juga beragam, jadi harus dipelajari satu per satu. hehe

Karena bus di game ini mengangkut penumpang, disini kita mesti mentaati peraturan dan tetunya kita juga harus berhati-hati dalam menjalankan bus. soalnya akan ada denda jika kita ketahuan melanggar peraturan seperti ngebut atau melanggar lalu lintas. kita juga mesti menjaga kenyamana penumpang dengan tidak ngerem mendadak, membantu penumpang yang kesulitan, membetulkan pintu mobil yang tiba-tiba rusak, kita juga harus cepat dalam menghitung kembalian jika ada yang membayar lebih. jadi didalam game ini kita nggak selamanya duduk-duduk aja di kursi.. karea ada misi lain yang harus kita lakukan.


2. Train sim World : CSX Heavy Haul




CSX Heavy Haul adalah rilisan pertama untuk Train Sim World. Sebelumnya game sejenis ini namanya game Train Sim World (TSW). Karena ada beberapa hal yang di ubah di gamenya maka di buat lah game rilisan yang baru TSW: CSX Heavy Haul. Banyak hal yang berubah dari game TSW yang sekarang, teknologi mesinnya yang makin bagus, cara menjalankan mesin, skenario permainan, dan keseruan lainya yang nggak kita temukan di game TSW yang pertama.

Ada yang pengen jadi masinis? di game ini kita akan merasakan bagaimana rasanya menjadi seorang masinis. dimana kita akan mempunyai tanggung jawab terhadap jalannya kereta, Game ini juga mempunyai fitur perubahan cuaca. selain itu efek suara dari game juga sangat terasa seperti nyata ga sis.

Game ini nggak akan membuat kita bosan kaena akan ada skenario yang mengatur kita untuk melakukan sesuatu layaknya tugas dari atasan, Mulai dari bongkar muat barang, mengisi bahan bakar, memperbaiki sesuatu yang rusak, mengganti lokomotif dan hal-hal lainnya.


3. Flight Simulator X




FSX dikembangkan oleh Microsoft Game Studio. Game in merupakan sekulel dari Microsoft Flight Simulator 2004. Pada tahun 2014 pengembangan game ini dilanjutkan oleh Dovetail Games yang juga mengembangkan game Train Simulator. Pada 18 Desember 2014, versi FSX Edisi Steam Edition tersedia melalui distribusi digital. Rilis FSX yang diperbarui mendukung untuk digunakan di Windows 8.1 selain itu fitur FSX multiplayer yang sudah diperbarui.

Game ini membuat kita merasakan bagaimana rasanya menjadi seorang pilot sungguhan. dan memberikan kita kesempatan untuk mencoba menerbangkan berbagai jenis pesawat. selain itu game ini juga memberikan keuntungan bagi orang-orang yang menjalani latihan pilot beneran, karena emang tidak begitu jauh berbeda dari komponen-komponen aslinya.

4. Euro Truck Simulator2




Truk maenan ane waktu kecil terbuat dari kayu yang cara maeninya ane iket pake tali rapia kemudian ane seret, lalu ane isi pasir dan ane tarik lagi ke tempat lain untuk menurunkan pasir tersebut. Ane berimajinasi bahwa saat itu ane adalah seorang supir truk pengangkut pasir atau batu. Nggak pernah ane sangka teknologi sekarang begitu canggih sehingga ane bisa berhayal menjadi supir truk meski ane duduk-duduk aja di depan PC di rumah ane. hhehe

Game Euro Truck Simulator 2 kita diharuskan membawa barang-barang tertentu ke suatu tempat. Kita harus benar-benar bisa membawa truk dengan baik agar tidak terjadi kerusakan baik pada truk maupun barang yang kita bawa.
Di awal permainan, kita akan memilih salah satu negara untuk memulai karir kita sebagai seorang supir Truk. kemudian kita akan diberi modal untuk membeli sebuah truk. Kita juga bisa memilih spesifikasi truk yang akan kita beli dan tentunya nggak boleh melebihi budget yang dikasih. Setelah itu kita akan memulai pekerjaan kita dan tentunya kita bisa mengumpulkan uang dari gaji kita untuk membeli truk yang baru kita juga bisa membeli sertifikat agar kita bisa mengambil proyek yang tantangan dan gajinya juga lebih besar.

Menjalani kehidupan di game ini akan membawa kita ke suasana yang seperti nyata. karena efek dari game sangat menarik. seperti suara mesin yang nyata, suara klakson, suara tabrakan, suara hujan, penampakan kaca mobil yang kotor, jenis mesin yang seperti aslinya, dan banyak lagi hal yang menurut ane sangat oke di dalam game ini.

5. Strike Fighters 2





Game ini lebih fokus pada tindakan dari pada hal lainya. Game ini juga membuat kita merasakan seolah-olah ada dalam misi peperangan. Kita akan menjalankan misi untuk menjatuhkan bom di suatu tempat atau menembakan bom ke pesawat lain. Tentunya kita juga tidak bisa asal menjatuhkan bom begitu saja. Mesti ada beberapa taktik yang kita gunakan karena semua bergantung pada jenis senjata yang kita gunakan. Pesawat yang digunakan adalah pesawat yang ada pada masa perang di game tersebut.
Jika kita menjalankan misi dengan lancar, kita akan mendaatkan uang untung menupgrade persenjataan di pesawat kita.

ok jadi segitu aja barangkali agan dan sista mau nyoba game nya. monggo silahkan hehe.
terima kasih mohon di rate kalo agan dan sis suka sama thread nya. semoga bermanfaat baaaay
emoticon-Hai
0
22.3K
190
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan