madhon39Avatar border
TS
madhon39
IBADAH PUASA LEBIH BERARTI JIKA BERGABUNG DENGAN IRMAS
Mungkin anda yang membaca tread ini akan bertanya-tanya IRMAS itu apa?
dan manfaat irmas itu apa?

IRMAS adalah ikatan remaja masjid, yang artinya komunitas anak muda yang memakmurkan masjid.
dan kalau mau bicara manfaatnya sangat banyak sekali kok, contonya bisa mendalami ilmu agama, punya banyak teman baru dan tentunya sebuah prestasi.
wahhh, ternyata ada prestasinya juga iyah.
iyahlah bre bukan hanya komunitas lain saja yang bisa mendapatkan prestasi.

IRMAS ini biasanya kebanyakan hanya ada didesa-desa dan hanya mereka yang mempunyai kemauan untuk memakmurkan masjid yang terpangil untuk bergabung menjadi angota remaja masjid, karena tidak ada gajinya untuk memakmurkan masjid.
meskipun irmas yang mempunyai arti remaja, tapi tidak menutup kemungkinan bagi orang yang dewasa dan yang sudah berkeluarga untuk bergabung dengan irmas tersebut, karena mereka yang masih remaja sangatlah membutuhkan bimbingan dari orang yang dewasa serta mengerti tentang agama.

IRMAS, juga mempunyai struktur, seperti ketua, bendahara, dan angotanya, bukan hanya komunitas motor atau komunitas lain saja yang mempunyai struktur. 

Manfaat bergabung dengan irmas sangatlah banyak sekali, anda yang bergabung dengan irmas bila mendalami agama, mendapatkan teman baru,,,

ahhh yang benar, masak irmas bisa mendapatkan teman baru padahal irmaskan hanya ada didesa-desa saja?
heeeeeee.

bergabung dengan irmas tentu saja mereka mendapatkan teman baru, karena irmas yang ada dikabupaten saya  mengadakan pengajian setiap satu bulan sekali, dan pengajian tersebut diadakan dimasjid yang menjadi tuan rumah pengajian, sudah kelas bukan, anda bisa mendapatkan teman baru dari desa lain, dan juga kecamatan lain serta mendapatkan pengalaman yang sangat berharga tentunya.

yang sangat penting lagi ini akan menjadi bekal anda yang bergabung dengan irmas pada saat hari perhitungan kelak diakhirat,
karena pada saat itu kita akan ditanya, masa mudahmu kau habiskan untuk apa.?

prestasi yang didapatkan dengan menjadi angota irmas, bisa dibilang sangatlah sederhana, contohnya dari irmas yang saya pimpin, kami mendapatkan prestasi sebagai irmas terbaik sekabupaten banyuasin.

lalu bagaimana dengan kegiatan yang biasanya diadakan oleh ikatan remaja masjid selain mengikuti pengajian antar desa?
ada banyak sekali kegiatannya dan saya akan membahas satu persatu.

1. Kumpul dalam satu minggu sekali.

tidak hanya komunitas lain saja yang mengadakan kumpul dengan angotanya, irmaspun juga kumpul dengan angotanya, dan biasanya yang dibahas dalam acara kumpul tersebut, adalah langkah selanjutnya apa yang harus dilakukan kedepannya guna untuk memakmurkan masjid.

2. memperdalami agama.

untuk memperdalami agama ini, biasanya akan didatangkan orang yang lebih mengerti tentang agama, seperti ustadz yang akan mengajarkan sedikit materi tentang agama serta ilmu masyarakat.

3. mengadakan perlombaan bertema islam.

pada IRMAS yang saya pimpin, sampai saat ini saya dan angota saya sudah berkomutmen untuk mengadakan perlombaan seriap tahunnya, dan adapun perlombaan yang kami laksankan guna untuk merayakan tahun baru islam, jadi semingu sebelum tahun baru islam kami akan mengadakan perombaan tersebut, lalu bagai mana dengan dananya kami mengadakan sumbangan dari semua angita yang bergabung.

4. Mengadakan pelatihan

Pelatihan ini biasanya diadakan oleh LPPSDM-BKPRMI dikabupaten masing-masing, 
pelatihan yang diadakan biasya pelatihan untuk membangun Irmas didesa-desa, jadi setiap desa akan mengirimkan perwakilannya untuk mengikuti pelatihan tersebut, tapi bukan pelatihan TERORIS ya.

Ada juga pelatihan mengurusi mayat, sudah tahu bukan jika anak-anak muda kebanyakan tidak bisa mengurusi mayat, contohnya memandikan, menkafani, dan mensholatkan mayat.

5. Kegiatan dibulan Suci ROMADHON.

bicara masalah kegiatan bulan puasa itu tergantung dari irmas didesa tersebut,
ada yang mengadakan perlombaan safari romadhon, buka bersama dengan angota Irmas, megundang irmas dari desa lain untuk buka bersama yang tujuannya untuk silahturahmi.
dan masih banyak lagi kegiatan yang bernila agama yang biasanya di laksanakan oleh IRMAS.
wahhh serunya iyah bergabung dengan ikatan remaja masjid.

emoticon-Shakehand2

iyahlah bre bukan hanya main game doang yang seru. hehehehehe.


dibulan puasa ikatan remaja masjid, akan buka bersama dimasjid, stelah berbuka sholat magrib berjamaah, sholat isya` serta sholat tarawih berjamaah.


suasana buka bersama angota irmas, yang membuat puasa lebih berarti dengan tidak meningalkan semua kewajiban sebagai muslim


berbeda dengan orang yanng mengadakan bukan bersama di tempat elit yang nyatanya, setelah berbuka sholat magrib banyak yang tingal, waktu isya` baru mau pulang dari buka bersama, tarawihnya lewat, tadaruspun juga ikutan lewat.
heeeeeeee, katanya dibulan yang penuh baik ini jadikanlah bulan yang penuh rahmat ini kesempatan untuk mendapatkan pahala yang banyak.

kalau sholatnya lewat bukannya mendapatkan pahala bre, malah hanya mendapatkan dosa. puasa memang wajib bre tapi sholat ngak harus ditingalkan juga yeh.

oke ketopik lagi yeh.

Irmas akan mengaktifkan yang namanya sholat 5 waktu.
tahukan bre kalau didesa-desa itu kebanyakan hanya sholat magrib sama isya` doang yang aktif itupun hanya orang tua yang mengisinya, 

na disnilah fungsinya irmas untuk mengaktifkan sholat 5 waktu full dalam satu hari, namu sayangnya jamaahnya selalu sepi, meski dibulan puasa jamaahnya juga sepi.

emoticon-Sorry

cobalah bre anda yang hanya membuang waktu yan tidak penting tersebut untuk datang kemasjid dan bergabung dengan IRMAS, pasti ibadah puasa anda lebih berarti ketimbang anda hanya bermain game dengan alasan ngabuburit menungu waktu magrib.

jangan hanya selogan-selogan yang hanya ditempel dipingiran jalan saja, yang katanya jadikanlah bulan puasa ini menjadi barokah.
0
404
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan