estehmanishAvatar border
TS
estehmanish
Punya Nama Instagram Yang Tak Biasa, Bule Ini Diserbu Netizen Indonesia


emoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Kaskus






emoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Kaskus



Halo halo! Ketemu lagi sama ane estehmanish di thread ane yang satu ini. Thread ini dibikin untuk menemani ngabuburit agan/sista dimanapun berada. Baca thread ini sampai habis ya gan/sist! Semoga terhibur.


 Siapa agan/sista disini yang tidak punya akun media sosial Instagram? Rata-rata dari agan/sista pasti punya dong akun Instagram. Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto dan video yang memungkinkan pengguna mengambil foto, mengambil video, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial, termasuk milik Instagram sendiri. Media sosial Instagram memang sedang digandrungi oleh netizen Indonesia. Terlebih lagi Instagram mempunyai fitur yang mirip seperti snapchat, yaitu Instagram Story yang memikat lebih banyak lagi pengguna, terutama di Indonesia.


Media sosial yang diciptakan oleh Kevin Systrom adalah media sosial yang paling populer di dunia saat ini. Terbukti dari Indonesia saja, 54% netizen Indonesia memiliki akun Instagram. Dan terdapat sekitar 45 Juta pengguna yang aktif setiap bulannya.




emoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Kaskus








Nah dan ada hal yang menarik nih di dunia per-Instagram-an Indonesia, hehe. Agan/sista tau kan kalau di Instagram itu terdapat fitur tag di photo yang di upload? Fitur tag ini ternyata memakan korban. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa susah mempunyai arti rasa tidak senang karena sukar, sulit, berat dan sebagainya bahasa Indonesia. Namun ternyata di negara lain, susah dipakai sebagai nama orang. Ialah @susah, yang menjadi korban fitur tag dari netizen-netizen Indonesia di Instagram. 


Lihat aja nih kelakuan netizen kita :









Entah kelewat kreatif atau tidak ada kerjaan, netizen kita selalu membuat hal yang bikin geleng-geleng kepala. Nah setelah banyak yang mengetag bule Australia ini di Instagram, @susah pun tidak tinggal diam. Karena merasa risih dan sudah terlalu banyak yang mengetag dia, ia pun menuliskan dan memperingatkan warganet Indonesia di bio profile Instagram miliknya.









'Dear Indonesia, stop tagging me in your photos', tulisnya di dalam bio akun instagramnya.




Sontak netizen indonesia tidak menyangka bahwa nama akun @susah di Instagram ternyata sudah dipakai oleh orang Australia. Netizen Indonesia pun langsung membanjiri komentar di akun @susah tersebut. Tak hanya ramai komentar saja, follower-nya pun semakin hari bertambah karena nama Instagram yang telah menarik perhatian sebagian warganet kita. Wah, berasa jadi artis aja ya tuh bule Australi. emoticon-Big Grin



Tapi, lama-kelamaan @susah ini sudah terbiasa dengan tag-tag yang disematkan ke dirinya, dan komentar-komentar dari warganet Indonesia. Ia pun mengganti tulisan yang tadinya berbunyi "Dear Indonesia, stop tagging me in your photos" menjadi seperti ini : "Dear Indonesia, I'm your difficult friend.' ada-ada aja ya.










Nah, mungkin yang tadinya @susah merasa risih dengan warganet kita, tapi dia semakin nyaman dan menerima apa yang sudah terjadi padanya. Kalau dilihat-lihat di profile Instagramnya, bule Australia ini memang sering melakukan travelling berdasarkan photo yang di uploadnya. Belum lama ini, ia pun menggunggah fotonya ketika ia berkunjung ke Bali beberapa waktu yang lalu. Dan yang lebih menariknya lagi, ia pun menuliskan sesuatu yang berbeda dari sebelumnya di bio profile Instagram miliknya itu.








Ya, ia menuliskan "Still difficult.. Selamat siang!!" Haha, entah dari mana ia bisa menuliskan bahasa Indonesia, entah dari google translate, atau memang bisa bahasa Indonesia. Yang pasti ia sudah tidak ambil pusing dengan kelakuan netizen  budiman kita yang selalu ada-ada saja perbuatan dan kelakuan nya di dunia maya ini. emoticon-Big Grin






Quote:


Quote:


Spoiler for spoiler:
Diubah oleh estehmanish 21-05-2018 23:39
0
34.7K
176
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan