kumparan
TS
MOD
kumparan
Google Perkenalkan Android P Versi Beta, Kamu Bisa Download di Sini


Perusahaan raksasa teknologi Google resmi mengenalkan kehadiran sistem operasi Android terbaru yang kini masuk ke versi 9.0 atau yang sementara dikenal dengan Android P. Pengenalan Android P dilakukan dalam acara pembuka konferensi tahunan Google I/O 2018 yang berlangsung di Mountain View, California, pada Selasa (8/5) waktu setempat.

Android P sendiri akan dirilis versi finalnya pada akhir tahun ini, yang tentu saja membawa sejumlah peningkatan fitur dari versi sebelumnya Android 8.0 Oreo. 

Beberapa pembaruan terjadi di Android P. Kini ia punya tampilan antarmuka yang lebih segar, simpel, intuitif, serta lebih memanfaatkan artificial intelligence untuk memberi tahu kamu seberapa sering, kapan, dan untuk berapa lama menggunakan setiap aplikasi di ponsel.

Terdapat fitur parental control yang dapat membantu para orang tua untuk mengawasi anaknya dalam menggunakan smartphone

Google juga melakukan perubahan besar dari sisi gestur navigasi yang ini berdampak pada tiga tombol dasar di Android, yaitu tombol Home yang biasanya diletakkan di bagian tengah bawah layar, Back di kiri, dan Multitasking di kanan.

Google mengganti tombol Home dengan ikon berbentuk pil berwarna putih di tengah bawah. Tombol ini memiliki fungsi seperti tombol Home, tetapi juga punya fungsi lain jika di geser ke atas. Menggeser tombol ini ke atas maka akan mendarat pada tampilan multitasking aplikasi yang sebelumnya telah dibuka. Jika tombol pil ini dibuka lebih panjang ke atas, maka akan muncul beragam aplikasi yang telah terinstal di ponsel.

Kurang lebih, tombol pil baru ini turut menggantikan fungsi tombol Recent Apps atau Multitasking yang ada di Android terdahulu. Lebih tepatnya, Google menyatukan tombol Home dan Multitasking di dalam satu tombol virtual yang lebih efisien dan intuitif.

Sementara tombol Back hanya muncul saat pengguna membuka aplikasi.

VP Engineering Android di Google, Dave Burke, berkata pihaknya harus melakukan perubahan pada navigasi ini untuk "membuat Android lebih sederhana tetapi juga lebih mudah didekati."

Google memperkenalkan beberapa istilah antarmuka baru, yaitu "Actions" dan "Slices." Mereka pada dasarnya dirancang untuk membantu pengguna menggunakan Google Search dalam menampilkan hasil pencarian yang lebih lengkap dan simpel.

Bagi yang sudah penasaran ingin merasakan pengalaman menggunakan Android P ini, kamu sudah dapat mencoba Android P versi Beta yang sudah tersedia untuk beberapa perangkat.

Berikut daftar ponsel yang sudah mendukung Androd P versi Beta: Sony Xperia XZ2, Xiaomi Mi Mix 2S, Nokia 7 Plus, Oppo R15 Pro, Vivo X21, OnePlus 6, Essential PH‑1, Google Pixel, dan Google Pixel 2.

Belum diketahui secara pasti kapan Android P versi penuh dan penamaan sesungguhnya akan dirilis, tetapi besar kemungkinan itu terjadi pada akhir tahun 2018. Sambil menunggu versi stabilnya hadir di tengah kita semua, ada baiknya kamu merasakan sensasi baru Android P di tautan ini.





Sumber : https://kumparan.com/@kumparantech/g...wnload-di-sini

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Google Perkenalkan Android P Versi Beta, Kamu Bisa Download di Sini

- Google Resmi Rilis OS Baru Android Things untuk Perangkat IoT

- 5 Kejutan yang Dinanti di Google I/O 2018

dellesologytata604anasabila
anasabila dan 2 lainnya memberi reputasi
3
928
6
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan