kumparan
TS
MOD
kumparan
Jokowi Perintahkan Polri dan Kemenhub Tindak Tegas Pelaku Pungli


Maraknya pungli dan premanisme di jalanan yang dirasakan oleh para sopir truk angkutan barang. Mereka sampai harus mengadu ke Presiden Joko Widodo terkait permasalahan ini. 

Mendengar curhatan dari para sopir truk ini, Jokowi langsung memerintahkan Kapolri agar segera menindak tegas oknum aparat atau preman di jalanan yang sering memeras para sopir truk di jalanan. 

"Sudah saya perintahkan langsung Kapolri, Wakapolri segera ditindaklanjuti. Tidak bisa seperti itu, yang pertama meresahkan, ketidaknyamanan, kedua menyebabkan biaya tinggi ongkos transportasi kita, cost tambahan yang seharusnya tidak perlu, dan itu dirasakan sopir truk sangat mengganggu, sangat mengganggu sekali," kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Selasa (8/5). 

Jokowi pun merasa kaget dengan pengakuan para sopir truk ini. 

'Ternyata setelah bertanya kepada para pengemudi, para sopir ternyata sangat banyak, kaget dong," ungkap Jokowi.

Bahkan, lanjut Jokowi, jika ada aparat atau petugas yang ikut terlibat, tidak segan-segan untuk memecatnya. Begitu juga dengan tindakan premanisemenya. 

"Disikat semuanya, nanti tanya ke Wakapolri, itu teknis," tegas Jokowi. 

Oleh karena itu, kasus ini merupakan permasalahan yang harus dihadapi bersama terutama oleh Polri dan Kemenhub. 

"Saya kira ini pekerjaan besarnya Polri dan Perhubungan," tutup Jokowi.



Sumber : https://kumparan.com/@kumparannews/j...-pelaku-pungli

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Kisah Susno Duadji Basmi Gajah Oling, Sopir Truk, dan Preman Jalanan

- Jokowi Perintahkan Polri dan Kemenhub Tindak Tegas Pelaku Pungli

- Anies Pilih Bebaskan PBB untuk Veteran daripada Lapangan Golf

dellesologytata604
tata604 dan dellesology memberi reputasi
2
480
5
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan