kumparanAvatar border
TS
MOD
kumparan
Pria yang Bikin Onar di Diskotek Old City Positif Sabu dan Ekstasi


Seorang pria bernama Fengky Bata ditangkap jajaran Polsek Tambora, Jakarta Barat, Senin (23/4). Frengky ditangkap karena membuat keributan di diskotek Old City bersama ketiga rekannya.

Kapolsek Tambora Kompol Iver Manosoh mengatakan, setelah ditangkap, polisi langsung melakukan serangkaian tes urine terhadap Frengky. Hasilnya, Frengky positif menggunakan narkoba.

"Positif menggunakan ekstasi dan sabu," kata Iver dalam keterangannya, Senin (23/4).

Iver menjelaskan, Frengky datang ke diskotek Old City, Tambora, Jakarta Barat pada Senin (23/4) pukul 00.30 WIB bersama ketiga rekannya. Satu jam kemudian, Frengky terlibat cek cok dengan rekannya sendiri hingga memecahkan gelas dan botol.

Petugas keamanan diskotek lalu membawa Frengky keluar diskotek. Frengky tidak terima dibawa keluar karena dia mengaku ditodong pistol oleh orang tak dikenal.

"Pelaku tidak senang karena di dalam diskotek dia ditodong dengan pistol oleh orang tak dikenal. Pelaku akhirnya cek cok lagi dengan petugas keamanan diskotek," tutur Iver.

Setelah itu, manajemen melaporkan keributan ini ke Polsek Tambora. Tak lama kemudian, polisi datang dan menangkap Frengky.

Saat ini, polisi masih memburu 3 rekan Frengky yang juga terlibat keributan di diskotek itu. Ketiga orang itu berinisial M, R, dan A. Di sisi lain, polisi belum menemukan bukti adanya penodongan pistol seperti yang dikatakan Frengky.

"Sampai saat ini belum diperoleh bukti-bukti dari TKP maupun saksi-saksi tentang adanya penodongan menggunakan senpi yang dilakukan oleh seseorang terhadap pengunjung diskotek Old City," ucap dia.

Dari penangkapan itu, polisi menyita barang bukti berupa dua decoder CCTV. Diskotek Old City pun kini diberi garis polisi.



Sumber : https://kumparan.com/@kumparannews/p...bu-dan-ekstasi

---

Kumpulan Berita Terkait :

- 19 Mobil Pemadam Atasi Kebakaran Gudang Karet di Padang

- Ini Yang Digunakan Rumah Sakit Untuk Menjaga Reputasi Tetap Baik

- Jalan Liku Kota Tua untuk Diakui sebagai Warisan Dunia UNESCO

anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
459
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan