abdulhuda90Avatar border
TS
abdulhuda90
Warga Beji Timur Depok Sesalkan Tindakan Sejarawan JJ Rizal
[URL="Warga Beji Timur Depok Sesalkan Tindakan Sejarawan JJ Rizal"]Sumber[/URL]

KBRN, Depok : Sejarawan JJ Rizal disinyalir memprovokasi warga untuk menolak pembangunan oleh salah satu pengembang , di kawasan Beji Timur, Depok.

Sejarahwan JJ Rizal menggelar unjuk rasa menolak kehadiran pengembang di lingkungan tempat tinggal mereka, Minggu, 15 April 2018.

Aksi digelar di lapangan Hawai, Beji Timur, dengan memanfaatkan kedatangan Wali Kota Depok Mohammad Idris Somad untuk membuka turnamen sepak bola yang diselenggarakan oleh Lembaga PemberdayaanMasyarakat (LPM) Kelurahan Beji Timur.

Usai pertandingan, anggota Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) bersama puluhan penduduk mendatangi rumah JJ Rizal untuk meminta pertangungjawaban atas aksinya yang menolak hadirnya pengembang disaat hajat warga Beji Timur digelar, turnamen sepakbola.

“Maksud lu apa bentangin spanduk di lapangan,” kata Ketua LPM Beji Timur Dedi Juansyah kepada Rizal,“ Pertandingan bola ini enggak ada hubungannya dengan pengembang, ini acara masyarakat.”

Dedi Juansyah mengatakan mereka mendukung pembangunan karena berdampak positif kepada perekonomian warga sekitar. Selain itu, sepanjang pembangunan itu telah mendapat izin prinsip dan sedang menunggu Izin Mendirikan Bangunan dari Pemerintah kota Depok.

Aksi JJ Rizal itu hanya di dukung segelintir warga yang bertempat tinggal disekitarnya dengan membentuk forum Warga Beji Timur yang memasang spanduk kecil bertuliskan penolakan di depan pagar rumahnya.

Perwakilan Warga Beji Timur di Beji Depok mengatakan aksi JJ Rizal sangat menggangu ketentraman mereka. Dikatakan JJ. Rizal Sejarawan itu selama tidak ada konstribusinya terhadap masyarakat dan lingkungannya.

Salah seorang warga Meheng bersama teman-teman juga telah melakukan aksi membongkar portal yang dipasang JJ Rizal di jalan Taufiqurrahman yang menggangu lalu lintas warga yang mengunakan kendaraan roda dua dan empat.

Figur JJ Rizal yang arogan di tengah masyarakat membuat warga geram dengan sikapnya. (Rel/AA)
0
1.2K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan