tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Enam Crosser Malaysia Dideportasi, Kakanim Pastikan Bukan Balas Dendam


Laporan Wartawan Tribun Kaltim, Niko Ruru

TRIBUNNEWS.COM, NUNUKAN-  Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Nunukan, Ferry Herling Ishak Suoth memastikan, penangkapan 8 warga negara Malaysia yang hendak mengikuti Kejuaraan Nasional Grass Track di sirkuit non permanen PT Resky Utama Sebatik, Kabupaten Nunukan, bukanlah tindakan balas dendam.  

Bulan lalu, 28 warga negara Indonesia juga ditangkap Agency Penguatkuasaan Maritim Malaysia saat menghadiri undangan pertandingan persahabatan dengan Club Bola Voli "Felka" Kalabakan, Sabah Malaysia.

Baca: Jejak Kompol Fahrizal, Wakapolres Yang Karirnya Moncer Tapi Berakhir Tragis

Baca: Raup Rp 1 Juta Perhari, Lima Pelaku Grab Tuyul Digerebek di Gowa

"Ini tidak ada hubungan ke sana. Ini merupakan penegakan hukum. Kalau masuk negara lain ya tetap harus melengkapi dokumen keimigrasian," ujarnya, Selasa (10/4/2018).

Delapan dari enam warga negara Malaysia yang ditangkap itu, hari ini dideportasi ke Malaysia dengan pengawalan petugas dari Kantor Imigrasi Kelas II Nunukan hingga ke atas MV Labuan Expres di Pelabuhan Tunon Taka, kecamatan Nunukan.  Keenamnya dideportasi setelah memenuhi kelengkapan dokumen keimigrasian.

"Kami berangkatkan 6 orang karena dokumennya sudah ada,” ujarnya.

Mereka yang dideportasi itu masing- masing Amir bin Salleh, warga Taman Shangrila Jalan Chong Thien Vun 91000 Tawau, Sabah, Malaysia,  Andriano bin Bob, warga  Taman Shangrila Jalan Chong Thien Vun 9100 Tawau, Sabah, Malaysia, Dedi bin Udin warga Kampung Pisang Hilltop 9100 Tawau, Sabah, Malaysia, Sudirman bin Amit, warga Taman Koharah Peti Surah 1894, 91043 Tawau, Sabah, Malaysia, Erwangsa bin Abd Haris warga TB 2427 Taman Thien Vun, Jalan Bunga Raya 91000, Tawau, Sabah Malaysia dan Suhairul bin Sehi, warga Kampung Pinang Ladang Tiger Peti Surat 13591007 Tawau, Sabah, Malaysia.

Sementara Misran bin Kadir, warga Taman Shangrila Jalan Chong Thien Vun 9100 Tawau, Sabah Malaysia dan Amir Hamzah bin SY Umar, warga Kampung Muhibbah Peringkat 2 91100 Lahad Datu, Sabah, Malaysia hingga hari ini masih menghuni ruang detensi Kantor Imigrasi Kelas II Nunukan, karena belum memiliki kelengkapan dokumen keimigrasian.

“Kami masih menunggu kelengkapan dokumen atau kita proses kalau tidak punya," katanya.

Dia mengatakan, Republik Indonesia dan Malaysia merupakan serumpun yang ragam budaya, bahasa serta kekerabatan antar suku telah terjalin sekian lama. Namun, kata dia, tanpa harus merusak hubungan yang telah ada, penegakan hukum juga harus tetap berjalan.

Ketika mereka telah mampu membuktikan legalitas dengan kepemilikan paspor, Kantor Imigrasi Kelas II Nunukan tidak lagi melakukan penahanan.

"Persaudaraan negara serumpun ini tidak boleh rusak meskipun ada kearifan lokal untuk sejumlah aturan. Yang jelas kami sesuai prosedur," ujarnya.

Seperti diberitakan, delapan warga negara Malaysia ditangkap Jumat (6/4/2018) di Pangkalan Aji Kuning, saat masuk ke wilayah Republik Indonesia tanpa kelengkapan dokumen keimigrasian.

Kedelapannya masuk ke Pulau Sebatik untuk mengikuti Kejuaraan Nasional Grass Track.

Kepala Seksi Lalu Lintas Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Nunukan, Jumiyo mengatakan, warga Malaysia ini tiba menggunakan perahu jongkong  milik juragan bernama Narto (37),  warga Desa Aji Kuning, Kecamatan Sebatik Tengah.

Petugas Imigrasi langsung mencekal 8 warga Malaysia dimaksud. Selain itu disita lima unit motor trail. Mereka dibawa ke Pos Imigrasi Sebatik, Desa Pancang. Selain dilakukan pengecekan legalitas/ administrasi peroranganberupa pengambilan sidik jari dan foto, juga dilakukan pendataan identitas.

"8 WNA tersebut hanya berbekal IC dari negaranya Malaysia dan surat Makluman Perjalanan Sempena Mengikuti Kejohanan - Kejuaraan Provinsi Grasstrack Kalimantan Utara Pusingan 1/2018 Sebatik dari Ketua Bahagian Pengurusan Daerah Ketua Polis Daerah Tawau Malaysia,” ujarnya.


Sumber : http://www.tribunnews.com/regional/2...n-balas-dendam

---

Baca Juga :

- Crosser Malaysia Akan Dideportasi, 2 Tetap Ditahan

- Delapan Pebalap Asal Malaysia Ditangkap di Nunukan

anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
303
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan