thatwasfunAvatar border
TS
thatwasfun
Havana Ooh Na Na, Kenapa ya Camilla Bikin Lagu Havana?


Hayo siapa yang nggak terngiang-ngiang lagu ini selama beberapa bulan terakhir?

Lagu Havana-nya Camilla Cabello ini selain easy listening, juga bikin penasaran sebenernya Havana sebagus apa sih sampe dibuat lagu yang booming banget ini?


Foto: Youtube

Havana adalah ibu kota, kota terbesar, sebuah provinsi, pelabuhan utama dan pusat perdagangan dari negara Kuba Gan. Jalan-jalan ke Havana itu ibarat lagi jalan-jalan dengan mesin waktu. Buat Agan yang pengen ke luar negeri dengan suasana jadul kayak era 1980-an, Havana lah tempat yang paling pas.

Di Havana, mobil yang lalu lalang di jalan rayanya udah kayak di GTA, Jadi ceritanya, di tahun 1959 pemerintah Kuba ngelarang warganya buat beli mobil baru. Di 2013, udah boleh beli mobil baru di Havana, tapi harganya super mahal! Makanya sekarang banyak banget mobil klasik di jalanan Havana. Pengen ngerasain keliling kota naik mobil klasik? Bisa banget hanya cukup bayar 40-50 Peso Kuba atau sekitar Rp500ribu Gan.


Foto: Hole in the Donut

Eksotiknya lagi, selain mobil klasik yang Instagrammable di jalan raya, arsitektur bangunan di Havana juga berasal dari tahun 1900-an. Kalo Agan cuma pernah lihat reruntuhan gedung tua di Kota Tua Jakarta, di Havana bangunan tuanya itu masih ada yang nempatin alias masih original banget.

Kalo Agan punya rencana jalan-jalan ke Havana, ini beberapa tempat yang bisa Agan kunjungi:

Plaza de la Revolucion


Foto: Pinterest

Bisa dibilang ini adalah alun-alun kota Havana yang jadi tempat berlangsungnya berbagai acara mulai dari demo sampai ke berbagai acara politik besar. Di sini ada tugu peringatan José Martí, pahlawan nasional Kuba, perpustakaan negara, gedung kementerian dan juga berbagai gedung lain di sekitarnya.

Christ Of Havana


Foto: Uncommon Caribbean

Patung Yesus setinggi 20 meter ini adalah hasil karya Jilma Madera di tahun 1953. Sebanyak 67 bebatuan yang digunakan untuk membangun patung ini dibawa dari Italia setelah diberkati terlebih dahulu oleh Pope Pius II. Berada di ketinggian 51 meter, patung ini menghadap langsung ke kota Havana. Dari tempat ini, kita bisa lihat pemandangan kota Havana dari ketinggian Gan.

Miramar


Foto: memoriesmiramar

Ini dia tempatnya para orang tajir Havana tinggal. Bukan hanya rumah dan mansion mewah, di Miramar ini juga lah tempatnya kedutaan besar, tempat tinggal diplomatik, toko-toko barang mewah berada. Kapan lagi lihat mansion bergaya kolonial yang udah susah ditemuin di sini kan?

Jelajah Old Havana: Plaza de la Catedral, Plaza de San Francisco, Plaza de Armas dan Plaza Vieja


Foto: Hole in the Donut

Ini dia semacam pusat kebudayaan yang bisa dikunjungi para turis yang datang ke Havana. Selain berbagai bangunan kolonial yang Instagrammable dan jadi landmark, di sini juga banyak restoran dan para penjual buku Gan. Dari satu plaza ke plaza lainnya hanya butuh jalan kaki sekitar 5-10 menitan aja. Keren deh pokoknya!

Calle Obispo


Foto: La Cabana

Atau Obispo Street adalah salah satu jalan yang paling terkenal dan paling sering didatangi di Havana. Di sepanjang jalan, ada banyak street shop buat cuci mata atau belanja juga. Selain itu, ada berbagai tempat yang bisa Agan kunjungi di sekitaran jalan in, di antaranya ada Bar El Floridita yang udah ada dari tahun 1817 dan sering dikunjungi Ernest Hemingway dan toko buku Fayad Jamis; namanya berasal dari penulis yang juga designer terkenal dari Kuba.

Malecon


Foto: Dancing to Sculpture

Sebagai kota pantai, Malecon bisa dibilang adalah Havana's sofa, tempatnya orang-orang berkumpul buat menyaksikan sunset yang super keren. Di sini juga jadi tempat nongkrong favoritnya orang lokal dan turis. Pemandangannya cantik banget plus angin laut sepoi-sepoi yang bikin betah. Orang-orang juga suka banget keliling sambil sepedaan di Malecon ini.

Playas de Este


Foto: PhotoCory

Bosan dengan city tour, sempetin aja buat berjemur di pantai Gan. Sekitar 30 menit dari pusat kota Havana ada Playa de Este yang santik banget. Pasir putih yang lembut dengan warna air laut biru yang kontras, plus pohon palem yang bergoyang seiring hembusan angin. Juara!


Foto: The Simpsons: Tapped Out Wiki - Fandom

Banyak banget ternyata yang bisa dilakuin di Havana Gan, pantes aja Camilla sampe bikin lagu Havana dan Ernest Hemingway juga betah banget di Havana. Buat cuaca, tenang aja, Havana ini kan iklimnya tropis jadi sama aja kayak di Indonesia.

Tapi buat Agan yang mau ke sana, harus banget siapin uang cukup banyak dan juga energi yang ekstra. Tadi ane cek harga tiketnya paling murah PP dari Jakarta itu sekitar Rp17juta dengan 3x transit. Berapa lama? 27 jam aja! Agan bakalan landing di José Martí International Airport di Havana. Syaratnya nih, Agan harus punya Tourist Card yang bisa dibuat di Kedutaan Besar Kuba di Jakarta dengan biaya EUR 22 Gan.

Semoga ada rejeki deh jadi bisa jalan-jalan ke Havana!

Havana ooh na na~
Half of my heart is in Havana ooh na na



Buat Agan yang belum pernah denger lagunya, nyoh nyoh:



Ref: 1- TripAdvisor - Wikipedia

Baca thread ane yang lain di sini
Diubah oleh thatwasfun 22-03-2018 09:12
0
23.5K
129
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan