wenyindAvatar border
TS
wenyind
Aina Gamzatova, Muslimah yang Bakal Jadi Pesaing Terberat Vladimir Putin


Halal Lifestyle —Pesta demokrasi Rusia akan digelar pada 18 Maret 2018 mendatang, dengan menghadirkan petahana Vladimir Putin dengan persentase pemilih sekitar 70 persen, menurut sebuah survei.

Walaupun Putin secara angka mampu memenangkan pemilu ini dan menduduki kursi presiden untuk yang ke-4 kalinya, namun ada satu sosok yang disebut peluang untuk menyaingi Putin. Dia adalah Aina Gamzatova, pemimpin media muslim terbesar di Rusia, Islam.ru.



Dari 8 calon yang ada, menurut saya, yang terbesar berpeluang mengalahkannya adalah wanita muslim, Aina. Dia adalah muslim dan sudah menjadi aktivis dari awal,” kata Ketua Koordinasi Bidang Hubungan Luar Negeri dan Pertahanan Keamanan Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI), Yasril Ananta Baharuddin saat konferensi pers yang di gelar ICMI di Gedung Energi Jakarta, Jumat (16/3).

Yasril menjelaskan bahwa dimana-mana negara yang menginginkan perubahan pasti membutuhkan sesuatu yang baru. Dan Aina bisa memberikan itu.



Selain dia itu Muslim, dia juga perempuan. Ini kan sesuatu hal yang baru dan menjadi daya tarik tersendiri,” kata Yasril lebih lanjut.

Yasril mengemukakan, siapa pun yang akan terpilih, kemungkinan besar kebijakan luar negeri Rusia masih akan tetap ramah kepada negara-negara Islam.



Aina Gamzatova sendiri merupakan seorang wartawan, penulis, tokoh masyarakat dan tokoh agama di Rusia. Dia lahir pada 1 Oktober 1971 di Makhachkala, ibukota Dagestan. Dia memiliki gelar universitas dalam bidang filologi dan hukum. Perempuan berusia 46 tahun ini juga seorang mogul media. Ia adalah pemilik jaringan media Muslim terbesar Rusia, Islam.ru., yang mencakup televisi, radio, dan media cetak.

Kehidupan pribadi Gamzatova cukup berliku. Suaminya, Said Muhammad Abubakarov tewas ketika mobil yang ia tumpangi meledak pada 1998. Suami keduanya, Akhmad Abdulaev adalah seorang Mufti Dagestan.



Menurut Al Jazeera, pengumuman majunya Gamzatova dalam pemilu Rusia menuai pro dan kontra. Mereka yang mendukung, menyebut Gamzatova berhak mengajukan diri karena ia memiliki hak konstitusional sebagai warga Rusia.

Sementara, mereka yang menentang pencalonannya menyebut tindakan Aina Gamzatova sebagai hal yang konyol. Seorang blogger populer di Dagestan, Zakir Magomedov, menakar kans Gamzatova untuk menang di pilpres 2018 sebagai sangat sulit.



Namun, banyak yang memperkirakan Aina Gamzatova bakal menjadi lawan paling sulit yang pernah dihadapi Putin. Banyak yang memperkirakan Gamzatova bakal meraih suara signifikan di wilayahnya sendiri yaitu Dagestan dan Kaukasus Utara.

Pakar Kaukasus dan Direktur lembaga think-tank Rusia, Pusat Pencegahan dan Analisis Konflik, Ekaterina Sokirianskaia menyebut, pencalonan Gamzatova membuat pilihan pemilik suara tidak lagi didominasi pria.

10 Wanita Muslim Paling Pengaruh di Dunia, No. 6 Ada Orang Indonesia Loh
0
21.5K
165
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan