tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Pengalaman Najwa Shihab Jadi YouTuber: Kalau di YouTube Harus Lebih Spontan


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menurut jurnalis senior Najwa Shihab, menjadi YouTuber menuntutnya untuk tampil lebih spontan.

Kanal YouTube Najwa, 'Najwa Shihab', dianugerahi penghargaan 'Silver Play Button' oleh Google Indonesia sebagai kanal dengan subscriber lebih dari 100 ribu pengguna, Rabu (13/12/2017).

Penghargaan diserahkan langsung oleh Managing Director Google Indonesia, Tony Keusgen, kepada Najwa dalam acara 'Year in Search 2017', di Jakarta Pusat.

Padahal, Najwa Shihab mengaku, kanal tersebut baru aktif digarap selama tiga bulan terakhir.

"Sebetulnya saya dan teman-teman mulai bereksperimen di dunia digital memang betul-betul baru tiga bulan ini, sejak masa jeda dari televisi pada September," jelas Najwa.

"Channel ('Najwa Shihab') saya buka awal tahun, pada Februari. Tetapi tidak pernah saya isi apapun. Baru pada September, kami mengisi dengan beragam (konten)," lanjutnya.

Baca: Najwa Shihab: Menjadi YouTuber Tantangannya Luar Biasa

Bagi Najwa Shihab, media digital memang merupakan sebuah ranah yang baru, sehingga ia dan tim menemukan tantangan yang luar biasa ketika menggarap konten di YouTube.

Selama tiga bulan tersebut, Najwa menemukan adanya perbedaan antara tampil di televisi dan di platform YouTube.

"Kalau di televisi harus lebih teratur, kalau di YouTube harus lebih spontan," tuturnya.

Najwa menilai, penghargaan dari Google tersebut merupakan hasil dari eksperimen dirinya dan tim yang dirasa telah sukses membuat kanalnya bertumbuh cepat.

Managing Director Google Indonesia, Tony Keusgen, pun mengatakan bahwa kanal YouTube Najwa Shihab termasuk menjadi kanal terpopuler dan terpesat perkembangannya di Indonesia.

"Najwa Shihab, sosok yang saya kagumi, baru membuka akunnya tiga bulan lalu. Tapi, sekarang sudah punya subscriber lebih dari 100 ribu pengguna," tutur Keusgen.

"Karyanya melalui media online telah mengubah dialog di dunia maya," tambahnya. 


Sumber : http://www.tribunnews.com/techno/201...-lebih-spontan

---

Baca Juga :

- Najwa Shihab: Menjadi YouTuber Tantangannya Luar Biasa

- Jawaban Singkat Najwa Shihab Tanggapi Kicauan Akun Pembimbing Utama Soal 'Mata Najwa'

- Pangeran Siahaan Dinobatkan Menjadi Presenter Acara Olahraga Terbaik

0
873
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan