jalakpaningal2Avatar border
TS
jalakpaningal2
Sejarah sundel bolong alias kuntilanak

:terimakasih


Wujud dan sejarah sundel bolong| Kita tentunya sering melihat penampakan baik dalam film ataupun gambar dan berbagai macam jenis cerita tentang asal usul dan wujud sundel bolong sendiri, dengan wajah pucat pasi dan baju putih putih membawa anak dan memamerkan lobang menganga besar sekali dan berdarah darah kadang penuh belatung di punggungnya lalu mengejar ngejar manusia yang ketakutan.
Dalam kisah popular disebutkan juga kenapa ia menjadi sundel bolong adalah karena mati ketika mengandung dan bayinya lahir menjebol punggung untuk bisa keluar dari rahim hingga mengakibatkan adanya lobang besar ya semacam kalau liat film alien ya seperti itu, dan bayinya juga akan mati karena keluar dari punggung mungkin kelelahan menjebol tulang rusuk dan tulang punggung bersamaan lalu cuma menemui tanah padat.

Nah mataketiga akan memberikan dalam versi yang berbeda menurut sebuah buku yang bersumber dari babad babad tentang lelembut tanah jawa kuno yaitu bahwa sundel bolong tidak lain dan tidak bukan adalah sosok dari kunthianak, punthianak, kuntilanak itu sendiri yaitu sosok hantu wanita cantik yang tidak mempunyai alat kelamin.
Dan sebagai gantinya ada lubang menganga yang bergerak gerak dan berwarna merah segar selalu berpindah pindah tempat disekujur tubuhnya kadang di punggung, pinggang, paha dan tempat tempat lainya, nama sundel bolong sendiri merujuk pada kata sundel-sundal yaitu perempuan nakal yang selalu menjajakan dirinya kepada setiap lelaki hidung belang, kenapa sundel bolong disematkan pada kunthianak karena ketika tertawa ia serupa sundel sundel yang tertawa melengking hingga terdengar dari kejauhan dan kebetulan ada lubang yang menganga berpindah pindah tempat maka disebutlah sebagai sundel bolong juga.

Spoiler for Ilustrasi sundel bolong:


Entah mungkin ada beberapa jenis kunthianak sendiri atau hanya satu namun dalam buku tersebut hanya menyebutkan kunthianak adalah sundel bolong pada dasarnya hanya beda penyebutan, sejak awal mula babad lelembut itu bercerita dan hilang seiring waktu maka munculah cerita cerita baru yang penuh tambahan serta pengurangan dari kesaksian kesaksian acak orang yang melihatnya hingga disebutkan mereka adalah dua mahluk yang berbeda.
Dan ditambahkan pula bumbu bumbu baru yang diyakini hingga sekarang bahkan hingga layar layar televisi dan media media lainya, untuk itu mataketiga memvisualkan sosok sundel bolong sebagai hantu perempuan yang mampu menggoda setiap laki laki dengan wajah dan lenggak lenggok gayanya.

Sebab jarang manusia yang mau tergoda oleh wujud yang seram dan menakutkan semenjak awal lalu kenapa di gambarnya memakai kemben atau baju jaman dulu karena menurut mataketiga sundel bolong atau hantu hantu jaman dulu tentunya juga tidak jauh dari pakaian dan budaya pada masa dan tempat mereka ada.Sekian dan semoga bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan dan tidak ada maksud negatif dalam setiap artikel w ujud dan sejarah sundel bolong yang tertulis selain hanya berbagi, sekian dan mohon maaf jika ada yang kurang berkenan atau kurang tepat dalam penyampaian.

sumber wujud dan sejarah sundel bolong mataketiga.com
logo kaskus - google


Trit lainya
wujud genderuwo
:welcome



Diubah oleh jalakpaningal2 09-12-2017 01:17
1
47.7K
140
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan