ivoox.idAvatar border
TS
ivoox.id
Mengenal Asal-Usul Hari Ikan Nasional


Hari Ikan Nasional (Harkannas) yang dirayakan setiap 21 November ditetapkan saat peringatan World Fisheries Day pada tahun 2014.

Hari Ikan Nasional ditetapkan pada masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) lewat Surat Keppres Republik Indonesia No.3 Tahun 2014 Tentang Hari Ikan Nasional.

Pada dasarnya perayaan Hari Ikan Nasional dibuat agar masyarakat menyadari pentingnya ikan sebagai makanan yang memiliki protein berkualitas tinggi dan baik untuk tubuh.

Selain untuk mengingatkan masyarakat Indonesia tentang pentingnya mengonsumsi ikan, Hari Ikan Nasional juga dibuat untuk mengingatkan bahwa Indonesia memiliki potensi perikanan yang sangat bagus.

Pada 21 November 2017, Indonesia memperingati Hari Ikan Nasional untuk keempat kalinya. Dan pada tahun ini memakai tema “Ikan Untuk Kesehatan dan Kesejahteraan Masyarakat”.

Tema ini ditetapkan untuk mendukung program pemerintah, yang mengingatkan kepada masyarakat bahwa ikan adalah bahan pangan yang memiliki banyak protein.

Adanya Harkannas juga mendukung pemerintah untuk memperbaiki gizi masyarakat Indonesia dengan mengonsumsi ikan. Ikan memiliki kandungan yang baik untuk tubuh, seperti kandungan Omega 3 yang dapat membantu perkembangan mata, serta jaringan saraf.

Untuk memperbaiki gizi masyarakat Indonesia, Kementrian Kesehatan bekerjasama dengan Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia membuat Gerakan Memasyarakatan Ikan (GEMARIKAN).

Dengan adanya Gerakan Memasyarakatkan Ikan (GEMARIKAN), pemerintah terus berusaha untuk memberian informasi terkait serba-serbi ikan dan bagaimana untuk mengidentifikasi ikan yang layak untuk dikonsumsi.


tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
1.4K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan