jajasumarjaAvatar border
TS
jajasumarja
Tanamkan Disiplin Lalu-Lintas, Puluhan Anak Usia Dini Kunjungi Polres Majalengka

Majalengka, Kaskus.co.id - Satuan Lalu Lintas Polres Majalengka menerima kunjungan Murid SD Weragati, Kecamatan Palasah, Kabupaten Majalengka, dalam rangka pengenalan rambu-rambu lalu lintas yang ada di Satuan Lalulintas Polres Majalengka, Sabtu (11/11).

Anak-anak tampak sangat antusian ketika pagi hari mulai memasuki lingkungan Satlantas Polres Majalengka yang dipenuhi aparat berseragam, bahkan yang awalnya merasa takut tiba tiba luluh ketika seorang aparat menyapa dengan lembut. Hal ini mampu merubah persepsi anak terhadap aparat polisi yang menyeramkan menjadi menyenangkan.

Kapolres Majalengka AKBP Mada Roostanto,SE,MH, melalui Kasat Lantas Polres Majalengka AKP Isnadi Anang Raharjo,S,Sos,MM, didampingi Kanit Dikyasa Lantas, Iptu H Y Rusyanto, mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang tertib berlalu lintas dan tugas-tugas polisi. Yakni, melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat. Sambil diberi pengetahuan siswa diajak sambil bermain.

"Kegiatan polisi sahabat anak ini, merupakan program Dikmas Lantas yang terus digalangkan untuk menjalin komunikasi antara kepolisian dengan pihak sekolah-sekolah termasuk TK, SD dan sekaligus mengenalkan tugas-tugas kepolisian kepada anak usia dini," ungkap Kasat Lantas.

Kasat Lantas menambahkan, bahkan sebelumnya, pada Jumat (10/11) SD Tazkia Insani Majalengka, juga melakukan yang sama. Hal ini juga bertujuan untuk memperkenalkan rambu-rambu lalulintas kepada anak usia dini. (Jaja)
0
1K
0
Thread Digembok
Thread Digembok
Komunitas Pilihan