red23rdAvatar border
TS
red23rd
Kupas Tuntas Lontong Padang
Serba Serbi
Lontong "Padang"


Bismillah

Agan - agan sudah pernah dong denger yang namanya lontong "Padang"? Ya makanan khas sarapan pagi dari Sumatera Barat..

Nah ini sedikit share tentang lontong padang.



Sebenarnya kurang tepat disebut lontong Padang, sebab yang disebut lontong Padang itu sebenarnya lontong khas daerah Sumatera Barat dengan penduduk asli suku Minang Kabau.



Sumber gambar: http://www.sejarah-negara.com/2015/0...-kota.html?m=1

Nah dapat kita ketahui kalau Padang itu ibu kota Sumatera barat, satu dari sekian banyak kota-kota di Sumatera Barat. Padahal lontong seperti ini juga dibuat orang-orang Sumatera Barat lainnya seperti Payakumbuh, Bukit tinggi, Padang Panjang, Pariaman dan banyak lagi..

Mereka tentu ga mau dibilang orang Padang, sama seperti orang Tasik ga mau disebut orang Bandung, hehe.. walaupun biar simple anak muda Sumatera Barat zaman sekarang kalau merantau ke Jawa, sewaktu ditanya mereka biasa jawab orang "Padang" atau minang.

Di link sumber Gambar di atas dibahas secara detil tentang daerah Sumatera Barat.

Lontong Padang yg masih otentik juga banyak ditemui di Pekanbaru sebab banyak orang Sumatera Barat merantau ke Pekanbaru, bahkan bahasa padang sudah menjadi bahasa sehari-hari di Pekanbaru selain bahasa Indonesia.



Nah di Sumatera Barat dan Pekanbaru Lontong Padang cukup disebut Lontong.

Ada beberapa varian lontong Padang ini, ada yg kuah gulai nangka, kuah gulai paku (pakis), dan kuah taucho..

1. Lontong Gulai Nangka

Yang paling umum adalah Lontong Gulai Nangka atau Cibadak atau Cubadak kata orang Minang, biasa dimakan untuk sarapan, dipadu dengan kerupuk merah atau kerupuk lado (kripik singkong yg dicabein), ماشاءاللة enak sekali..



Ini sarapan TS tadi pagi hehe, dipadu dengan kari kambing, btw kari kambing ini topping pribadi TS sebagai kambing lovers hehe. Kalau aslinya rasa2nya tidak ada yang memadukan lontong Padang dengan kari kambing.

2. Lontong Gulai Paku



Paku? hehe ini sebutan orang Sumatera Barat untuk sayur pakis, rasanya berbeda, kuahnya hijau dan cabai yang dipakai adalah cabai hijau. Ini menjadi favorit orang-orang Sumatera Barat kalau pulang kampung, sebab jarang ditemukan di Jawa. Terkadang dibuat sedikit lebih pedes dari gulai nangka. Kerupuk toppingnya biasanya kerupuk merah dan kerupuk lado.

3.Lontong Gulai Taucho
Selanjutnya Lontong Gulai Taucho



Kalau dikeluarga TS pribadi lontong taucho ini biasa dibuat kalau lebaran, dan juga dibuat oleh beberapa daerah lain seperti Sumatera Utara. Biasanya disukai ibu ibu hehe.. lontong taucho ini menjadi sangat lezat jika gulainya pakai tulang dan daging, hmmm.
Toppingnya kerupuk merah, emping dan ada juga yang hajar dengan kerupuk lado.

4. Lontong Pical

Nah ini lontongnya, beda banget dari kuah lontong Padang yang umumnya gulai. Ya kuahnya pecel khas Sumatera Barat, atau orang minang sebut pical. Rasanya, hmm ada keunikan tersendiri dan punya basis penggemar tersendiri.


Katanya sih lontong pical ini awalnya khas Padang, dalam artian betul-betul dari kota Padangnya, walaupun sekarang sudah banyak di kota-kota Sumatera Barat lainnya. Harap dikoreksi kalau TS salah ya.

Setelah dibahas dari variannya kemudian lontong padang bisa dilihat dari gradenya, ya ada yg premium dong hehe...

Lontong "Padang" premium biasanya gulainya memakai tulang dan daging sehingga rasanya nikmat sekali, jarang dijual di rumah makan sebab biaya yang mahal. Biasanya dibuat oleh keluarga-keluarga minang untuk lebaran, hmmmm...

Ini dia penampakannya.


Topping

Nah seperti yang sudah TS singgung sedikit, makan lontong Padang itu ada toppingnya, tentunya selain bawang goreng yg memang sdh wajib hehe. Berikut topping - topping yang akan menambah kenikmatan lontong Padang:

Karupuak Merah

Atau biasa disebut kerupuk merah, sering juga dipake makanan - makanan lain di seluruh Indonesia. Bisa dipake disemua varian longtong Padang.


Karupuak Lado

Ini tidak lain adalah kripik singkong yang dicabein, renyah enak, gurih, perbedaannya dgn kripik pedes biasa di jawa adalah bumbunya, beda banget deh, Karupuak lado asli bahkan luar biasa enak dicemil begitu saja. Karupuak lado biasa dijadikan topping lontong gulai nangka ataupun pakis, walaupun tergantung selera bisa juga digunakan untuk selain lontong itu.


Emping

Kripik yang satu ini tidak asing lagi, juga biasa dipake sebagai topping diberbagai kulineran indonesia, biasanya dipakai untuk lontong gulai taucho.


Salalauak

Nah ini mungkin agak asing, makanan gurih khas Sumatera Barat yang terbuat dari tepung beras. Ini favorit istri ane padahal dia orang sunda hehe. Digunakan tidak banyak paling hanya 2 atau 4 biji, umumnya untuk lontong gulai nangka atau paku.


Kemudian yang dua berikut ini masuk topping berat.

Talua balado

Ya telur rebus digoreng dan dicabein, Banyak dipake di seluruh daerah Indonesia, ga khas minang saja hehe.. hati - hati kolesterol ya gan, udah bersantan, berminyak tambah pula telur hehe..


Randang

Kalau ini sih pasti sudah pada kenal hehe..
Btw rendang sumatera barat asli itu enak banget, seperti rendang nenek keponakan ane, itu buatnya bisa dua hari dua malam gan!!! dimasak dengan santan pilihan, diolah ditungku sampai kering dan warnanya menghitam(kalau masih basah itu lebih tepat kalio kata orang minang) , arangnyapun batok kelapa sehingga wangi. Rendang asli seperti buatan nenek keponakan ane ini dengan tidak ada keraguan sedikitpun bisa ane katakan adalah masakan terenak di dunia (walaupun ane juga pencinta berat steak, dendeng dan beberapa makanan luar biasa lainnya), percayalah!!!
Sayang gambarnya ane ga punya gan, terakhir makan juga thn 2006, sudah ga kuat nenek membuat rendang tsbt.



Begitulah sedikit tentang Lontong "Padang", kalau agan-agan senang jalan dan mampir ke Sumatera Barat dan Pekanbaru jangan lupa coba kulineran yang satu ini ya!!! Sebab rasanya jauh lebih enak dan autentik dibanding lontong Padang yang ada di kota - kota lainnya.



Sekian Ambo Mohon Diri, TAMBUAH CIEK!!!!

Sumber:

Utamanya dari ketikan ane sendiri, kemudian sumber gambar dll dari:
http://bappeda.pekanbaru.go.id/artik...sahaan/page/2/
http://dluffytyas.blogspot.co.id/201...adang.html?m=1
https://commons.m.wikimedia.org/wiki...r_10005033.jpg
https://cookpad.com/id/cari/gulai%20...angka%20daging
http://arenawanita.com/aneka-kuliner...g-bukittinggi/
http://iwaness.blogspot.co.id/2014/0...-puah.html?m=1
https://bellybutterfly.wordpress.com...erupuk-padang/


Tambahan/koreksi Kaskuser
Quote:

Quote:

Nah bener yang disampaikan agan-agan di atas, di daerah aslinya Lontong Padang ini di sebut Katupek hehe, tapi tadinya ane khawatir kaskuser kurang familiar dengan sebutan katupek..
Terimakasih sudah mengingatkan TS.

Quote:

Ini juga satu lagi koreksi dari agan kaskuser, dan memang benar sekali, jadi ada lontong pical beneran dan ada lontong padang biasa tapi pake topping kuah pical sebagai variasi. TS sampai lupa sebab sudah jarang makan lontong pical, thread edited.



Testimoni
Kalau orang minang rata - rata mesti suka lontong/katupek Padang, nah ini salah satu Testimoni dari kaskuser bukan orang minang tentang lezatnya lontong/katupek padang

Quote:
Diubah oleh red23rd 26-10-2017 02:38
0
24.8K
190
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan