sekkarAvatar border
TS
sekkar
NIKAH SIRRI, Ketika Zina Berlindung Atas Nama Agama






Sempat ramai di media sosial, saya menemukan informasi ini dari twitter
Sebuah website yang melegalkan nikah siri
Namun website ini sekarang sudah tidak bisa diakses, karena meresahkan masyarakat emoticon-Berduka (S)

Beragam menu ditawaran dari lelang keperawanan, mencari istri, mencari suami, mencari penghulu hingga mencari saksi.


Quote:


Menggunakan tagline yang sangat melenceng dari kehidupan negara Indonesia yang menjunjung tinggi kehidupan beragama "Pengentasan Kemiskinan Melalu Strategi NIKAH SIRRI dan LELANG PERAWAN"
dan menurut saya ini tidak logis.
Jika dengan cara nikah sirri dapat mengurangi jumlah kemiskinan, dengan melihat foto diatas (di dapat dari twitter) beberapa banyak diantaranya adalah usia belia.
Apakah di usia seperti mereka di atas pendidikannya sudah selesai, atau terhenti untuk selesai melanjutkan pedidikan? Sudah memiliki karir yang mapan?
Pernikahan dini dengan usia yang sudah bisa bereproduksi apakah kedewasaan mereka untuk hidup berumah tangga sudah siap? Rumah tangga itu bukan kayak dongeng masa kecil yang setelah menemukan cinta sejati akan hidup bahagia selama-lamanya. Hidup bersama pasangan berarti anda siap bayar listrik dan air sendiri, bayar cicilan rumah atau ngontrak sendiri, belanja bahan makanan dan masak sendiri, nyuciin baju pasangan, ga bisa nongki-nongki bebas kayak anak muda single lainnya. Siap jalaninnya?
Atau mau coba jalanin dulu? Masa ngelamar anak orang pake coba-coba?
Percaya rejeki sama Tuhan udah di atur ya boleh saja, tetapi harus ada ikhtiarnya. Harus ada perhitungannya kalo mau nafkahin anak orang kira-kira butuh berapa duit ya?
Terus entar kalo udah punya anak bakal naik lagi biaya hidup, kira-kira harus berkarir yang bagaimana ya supaya semuanya sanggup teratasi.
Engga lucu kalo akhirnya kalian berpisah dengan alasan "dia engga bisa nafkahin" atau alasan "ternyata dia sifat aslinya begitu ya" padahal emang pengen bebas aja.

Nikah muda boleh, tapi diperhitungkan lagi kesiapan finansial dan mental.
Salah satu penyebab perceraian karena nikah muda loh GanSis!
Kalo nikah muda alasannya karena menghindari perzinahan, apakah menikah hanya salah satu alasan untuk melegalkan kebutuhan birahi? Apakah menikah hanya untuk urusan birahi?


Quote:


Lelang Perawan (No Experience Necessary)seperti tagline nikahsirri.com sangatlah miris emoticon-Frown
Seakan-akan mencoba melegalkan prostitusi dengan berbagai cara. Masyarakat harus semakin terbuka wawasannya untuk tidak langsung percaya dengan segala suatu hal yang mengatasnamakan agama.
Agama sebagai penuntun hidup namun dituntun untuk menjadi lebih baik untuk kehidupan di dunia dan alam setelah kematian.
Apalagi di negara Indonesia dengan adat yang ketimuran dan menjungjung norma-norma yang berlaku, hal ini bukankah suatu masalah yang serius jika generasi muda pikirannya sudah banyak terkena pengaruh dampak negatif dari keterbukaannya informasi tanpa adanya pengarah yang baik?

Quote:


Tugas siapa ini GanSis?
Orang tua? Guru? Pemuka Agama?
dan bagaimana pendapat kalian tentang ini?

Mari kita berbincang di komentar ya emoticon-Smilie
Terima Kasih


emoticon-Angpauemoticon-Angpau emoticon-Angpau


emoticon-rose Kutipan Untuk Thread Ini :
Quote:

#989 emoticon-Paw



Diubah oleh sekkar 23-09-2017 21:27
0
42.8K
269
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan