permberontak98Avatar border
TS
permberontak98
Mengenal istilah 'Doxing' dan bahayanya




Apa itu Doxing?

Quote:


Doxingialah tindakan melacak identitas seseorang dari dunia maya (internet) yang bertujuan untuk menyerang, mencari kelemahan seseorang di dunia nyata(RL) atau maksud negatif lainnya (Abuse).

Doxing biasanya dilakukan di internet atau forum-forum yang menggunakan username selain identitas asli pribadi seperti di Kaskus, Google plus(youtube), reddit, ceriwis, semprot dan lain-lain. Atau pada akun facebook klon yang menggunakan identitas palsu.

Doxing tidak hanya melacak dan mengumbar identitas berupa nama asli saja, tetapi juga dimana ia tinggal(domisili), di nama ia bekerja, apa profesinya, siapa orangtua nya, dan sebagainya.

Contoh korban Doxing :

1. Seorang siswa SMA kelas XII di jogjakarta berinisial ABN, seorang redditor yang pernah jadi korban Doxing
Kisahnya bermula di reddit sub r/indonesia. ABN adalah pendebat ulung, ia kerap membungkam lawan debatnya pake literatur2 yang pernah ia baca. Di reddit ia mengunakan username mektapis. Suatu ketika mungkin lawan debatnya mengunjungi website Seword.com dan menemukan seseorang berinisial ABN memiliki gaya argumen yang gaya mirip dengan mektapis di reddit. Maka si pelaku tambah yakin bila username mektapis ialah inisial ABN. Kemudian menyebarkan identitasnya, foto2 twiter/facebooknya direddit dan local 4chan.

2. Seorang pemuda berinisial AHM yang juga seorang kaskuser yang aktif di Berita dan Politik

Dia adalah salah satu pendukung salah satu capres pemilu 2014. Dia jadi korban doxing karena sepak terjangnya yang 'kurang terpuji' di SF berita politik. AHM kerap melontarkan kebencian kepada ras tertentu dan orang yang afiliasinya tidak islam. Pada suatu hari ada seseorang yang mengaku melacak alamat ip AHM dan menemukan akun facebook (asli) dengan alamat ip yang sama. Hasil pelacakan tsb dimuat di blog nya, kemudian setelah itu identitasnya disebarkan di penjuru subforum. Ada foto facebook dirinya sedang berfoto dengan ibunya di depan kantor partai politik dengan salam jari tiga, maka orang2 tambah yakin bahwa kaskuser yang terkenal tukang SARA tsb ialah AHM.

Bahaya Doxing





1. Jadi bulan2an bahan bullyan di dunia maya

Identitas yang sudah tersebar kerap jadi bahan mainan, memean di dunia maya terutama di forum. Foto2mu atau bahkan profesimu bisa jadi mainan / bahan meme di internet. Kalau mental korban doxing tidak kuat, dia bisa gila atau jadi depresi

2. Jadi target persekusi




INI YANG PENTING DAN HARUS DICAMKAN. Doxing adalah bentuk kejahatan dunia maya!Ada kasus orang yang hampir dipersekusi karena korban Doxing. Kasusnya pernah menimpa bocah berinisial ABN, seorang redditor yang sebelumnya saya sebutkan tadi.

Kisahnya bermula dari argumen mektapis alias ABN yang keterlaluan, dia hendak mengawinkan ideologi Pancasila dengan marxisme, dan menganggap proklamator Bung Karno adalah seorang marxis. Tentu orang indonesia banyak tidak setuju dengan pendapat ini. Bahkan kalangan sukarnois pun membantah dan menyanggah argumen mektapis.

Kemudian seorang username sebut saja GukGuk membuat thread bernada ancaman di sebuah forum board lokal (/pol/). Isinya mengancam ABN akan dihampiri pemuda pancasila cabang jogjakarta karena ABN dituduh berhaluan politik Kiri. Penghuni /pol/ pun pada geger, dan khawatir akan keselamatan ABN. Bahkan saking gegernya di /pol/, sampai ada dua atau tiga thread yang khusus membahas ABN yang hampir dipersekusi. Tapi endingnya ABN justru selamat, karena ada kontributor /pol/ yang menemuinya langsung di acara Jejepangan di jogjakarta, dan mengingatkannya supaya lebih berhati2 di internet

Cara menghindari agar tidak menjadi korban doxing





1. NEVER SHARE YOUR PERSONAL IDs or Do not let people mark your username that linked to a personal Identity
Ini adalah prinsip yang paling fundamental! Jangan memamerkan identitas pribadimu, jangan memberikan kesempatan orang lain mengkaitkan username dengan ciri2 identitas pribadi seseorang. Di dalam forum seperti Kaskus, jadi lah se-anonymous mungkin!

Rahasia identitas username mu adalah asuransi keselamatanmu! Bahkan sebaiknya teman karib mu tidak mengetahui identitas username mu.

2. Jaga setiap perkataan, statemen2, sepak terjang mu di forum
Karena siapa tau bisa menTRIGGER seseorang yang tidak setuju denganmu. Bisa jadi orang tersebut karena saking keselnya sama kamu, dia tak segan2 melacak alamat ip mu.

3. Be Normal people while OL (on line)
atau dalam bahasa perforuman : Jadi Normies, lebih aman.
memang lebih aman jadi orang biasa2 saja di internet, daripada ngoyo pengen jadi artis dunmay, artis kaskus, sampai "Penggiat medos" yang sempat dipanggil di acara ILC emoticon-Big Grinemoticon-Big Grin


Quote:



Bijaksana lah dalam menggunakan internet emoticon-Blue Guy Cendol (L)
Diubah oleh permberontak98 25-09-2017 14:51
0
39.6K
152
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan