tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Gunung Prau Bisa Kembali Didaki, Perhatikan Aturan Waktu Pendakiannya



Laporan Wartawan Tribun Jateng Khoirul Muzakki

TRIBUNNEWS.COM, WONOSOBO - Perum Perhutani Kesatuan Pemangku Hutan membuka kembali jalur pendakian bagi calon pendaki Gunung Prau, Kabupaten Wonosobo.

Kebijakan tersebut berdasarkan kesepakatan bersama antara pengelola basecamp Gunung Prau dengan Perum Perhutani KPH Kedu.

Pos pendakian Prau sempat ditutup sementara oleh pengelola menyusul petir yang menyambar 11 pendaki di puncak Prau beberapa waktu lalu.

Pengelola basecamp pendakian via Patakbanteng, Misyadi, mengatakan pembukaan basecamp terhitung mulai Jumat (5/5/2017). "Silakan yang ingin mendaki, jalur sudah dibuka kembali," kata Misyadi.

Pengelola menyertakan sejumlah aturan yang harus ditaati masyarakat yang ingin mendaki gunung Prau. Jadwal pendakian sekarang diatur.

Calon pendaki harus berangkat atau mendaki mulai sekitar pukul 15.00 WIB. Pendaki wajib turun gunung kemudian maksimal sekitar pukul 08.00 WIB.

Penjadwalan tersebut dalam rangka mengantisipasi terjadinya kecelakaan bagi pendaki akibat sambaran petir.

"Biasanya pagi di sini mendung kemudian siangnya hujan, karena itu kami sarankan agar pendaki mematuhi aturan yang ada," ungkap dia.

Pengelola juga meminta para pendaki agar selalu memerhatikan perubahan cuaca secara ekstrem dimana mereka berada.

Saat kondisi cuaca sedang buruk, para calon pendaki diharap menunggu sampai kondisi cuaca membaik sebelum mereka memutuskan naik.

Jika dalam perjalanan mendaki turun hujan, pendaki wajib mematikan handphone atau menggunakan modus pesawat.

"Pendaki juga tidak boleh mengisi batere dengan power bank dan mendengarkan musik menggunakan headset," sambung dia.

Sumber : http://www.tribunnews.com/regional/2...u-pendakiannya

---

Baca Juga :

- Deden Korban Tersambar Petir Dieng Baru Pertama Kali Mendaki Gunung

- 3 Pendaki Gunung Prau Tewas Tersambar Petir

0
1.2K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan