tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Jelang Debat Sandiaga Mengaku Latihan dengan Masyarakat



TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon wakil gubernur Jakarta Sandiaga Uno mengaku tidak ada persiapan khusus‎ menjelang debat Pilkada DKI 2017 putaran dua yang diselenggarakan KPU DKI pada Rabu 12 April mendatang.

Pengusaha yang kini menjadi politisi Gerindra tersebut mengatakan sudah memiliki bekal menjelang debat yakni berkampanye selama 18 bulan.

"Saya sudah latihan 18 bulan, latihan langsung sama masyarakat‎," kata Sandi di Cipinang Besar, Jakarta Timur, Senin (10/4/2017).

Untuk diketahui sebelum pencalonannya di Pilkada DKI, Sandi sudah memperkenalkan diri sebagai calon gubernur Jakarta.

Sandi sudah melakukan blusukan sebelum dipasangkan dengan Anies Baswedan.

Menurut Sandi, bekal kampanyenya tersebut cukup untuk mengikuti debat.

Apa yang dilihatnya, ditambah aspirasi masyrakat, serta solusi yang yang dirancangnya untuk mengatasi permasalahan tersebut, menurut Sandi cukup untuk disampaikan sebagai materi debat.

"Sangat orisinal. Saya mengerti permasalahan inti yang dihadapi masyarakat," ujar Sandi.

Sandi mengatakan dalam debat nanti, dirinya akan fokus pada masalah ekonomi dan pembangunan serta penataan infrastruktur di Jakarta.

Termasuk pendalaman mengenai program kewirausahaan OKOCE (One Kecamatan One Center for enterpreneurship) sebagai solusi masalah lapangan pekerjaan dan pengangguran di Jakarta.

"Sementara mas Anies fokus hal hal yang berkaitan dengan institusi dan pembangunan manusia," katanya.

Sumber : http://www.tribunnews.com/metropolit...gan-masyarakat

---

Baca Juga :

- Saat Djarot Mendadak Jadi Pengemudi Ojek Online dan Kagetkan Wartawan

- Pesan untuk Ahok dan Anies, Syafii Maarif: Siap Menang, Siap Kalah

- Ahok: Orang Mulai Sadar Saya Difitnah Soal Penodaan Agama

0
399
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan