aragorn3110
TS
aragorn3110
Fail Saat Live Stream Donna Visca Di-Bully Habis-Habisan.Benarkah Akunnya Hasil Joki?



Siapa sih yang tidak mengenal nama Donna Visca? Selain cantik, ternyata dia juga jago bermain game dan sering melakukan live stream. Namun, baru-baru ini dia justru di-bully akibat live stream Dota 2 yang dia adakan. Kira-kira apa yang membuat dirinya sampai dicaci maki oleh para penggemarnya?




Nama Donna Visca mulai naik daun di kalangan para gamer setelah dirinya digaet oleh Republic of Gamers sebagai brand ambassador produk terbaru mereka. Walaupun dia mungkin terlihat sebagai seorang casual gamer, pengetahuannya tentang dunia game ternyata cukup luas, terutama saat membicarakan tentang Dota 2.

Terkadang stigma "girl gamer" membuat banyak orang merendahkan kemampuan Donna Visca sebagai seorang gamer, karena dianggap hanya “Jual tampang”. Namun hal tersebut tentu terbantahkan, melalui akun Twitter dan YouTube dirinya seringkali memperlihatkan kebolehannya bermain game, ia bahkan dikenal sebagai salah satu pemilik MMR 4k!



Jika kamu bukan pemain Dota 2 dan belum tahu apa arti kata MMR (Matchmaking Rating), angka tersebut adalah penanda kemampuan dari pemainnya; semakin besar angka MMR yang dimiliki oleh orang tersebut, maka sudah pasti kemampuannya juga semakin tinggi. Untuk mendapatkan MMR sebesar 4k saja sudah cukup sulit, apalagi bagi seseorang dengan berbagai kesibukan seperti Donna Visca.

Namun, pada kenyataannya dia selalu berhasil menyempatkan diri untuk bermain Dota 2 di waktu senggang. Ditambah lagi, Donna juga sering melakukan live stream di YouTube dan acara besar lainnya untuk memperlihatkan kebolehannya secara langsung dalam bermain game.



Sayangnya, kemampuan yang diperlihatkan dalam live stream yang baru-baru ini dia lakukan sangat bertolak belakang dengan seseorang yang mengaku bahwa dirinya memiliki MMR 4k. Menurut banyak orang yang menyaksikan permainannya pada waktu itu, mereka merasa bahwa kemampuan Donna Visca setara dengan pemain MMR 1k (pemain paling standar).

Ditambah lagi, kalimat yang dia tuliskan dalam deskripsi live stream-nya "I'm not pro so just shut up" seakan mengatakan bahwa Donna tidak menerima komentar negatif yang diberikan oleh para penontonnya. Belum lagi ia dikabarkan mendapatkan “blame” dari teman satu timnya.



Deskripsi dalam video live stream Donna Visca

Mendapat banyak komentar negatif dan “bully” di video live stream-nya Donna merespon hal tersebut dengan menghapus video tersebut. Sontak saja hal tersebut membuat para penggemarnya mempertanyakan, apakah Donna Visca benar-benar memiliki MMR 4k? Atau MMR 4k itu hanya hasil “joki” semata? Dan kenapa videonya harus dihapus?.

]

Sepertinya respon Donna yang menghapus video tersebut justru menjadi blunder bagi dirinya. Karena komentar-komentar negatif yang semula hanya ada di channel youtubenya justru melebar ke grup-grup Dota 2 Indonesia.



Pada dasarnya memang Dota 2 bukanlah sebuah game yang noob friendly, tidak jarang kamu mendapatkan komentar super pedas dan kasar ketika kamu bermain jelek terutama saat ranked. Bahkan para pemain profesional yang sering melakukan live stream seperti Arteezy atau SingSing juga sering mendapat ejekan yang jauh lebih parah daripada Donna dalam live stream. Namun, mereka tidak terlalu mempedulikan komentar negatif tersebut dan tetap meneruskan permainan.



Sebagai seorang brand ambassador dari produk yang cukup terkenal dan sebagai seorang “gamer girl” dengan MMR 4k Mungkin seharusnya Donna Visca bisa lebih baik memberikan respon terhadap komentar negatif yang dia terima karena para penonton tentu memiliki ekspektasi tinggi terhadap dirinya.

Bagaimana pendapat agan melihat drama Dota 2 yang dialami Donna Visca ini? Menurut agan bener ga akunnya hasil joki? kalau ga suka jangan di emoticon-Blue Guy Bata (L)emoticon-Blue Guy Bata (L) ya
Diubah oleh aragorn3110 18-03-2017 12:52
0
136.5K
305
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan