izjalmusliminAvatar border
TS
izjalmuslimin
Jalan Raya Kutabumi Jadi Tumpukan Sampah


Sebanyak 16 tempat pembuangan sampah terpadu (TPST) yang sudah dibangun oleh Bupati Tangerang di 16 Kecamatan di Kabupaten Tangerang belum efektif mengatasi permasalahan sampah. Pasalnya, sepanjang Jalan Raya Kutabumi menjadi tempat pembuangan sampah massal, hingga selokan sepanjang jalan tersebut pun tertutup oleh sampah.

Informasi yang dihimpun oleh tangerangonline.id di lokasi, warga sekitar sudah kesal dan merasa tidak nyaman dengan bau menyengat sampah. Bahkan baunya bisa hingga radius 100 meter.

Ferry, salah seorang pedagang yang berjualan di dekat lokasi menjelaskan, mayoritas yang membuang sampah di pinggir Jalan Raya Kutabumi, bukan warga yang bertempat tinggal di dekat lokasi penumpukan sampah.

“Kebanyakan yang membuang sampah di sini itu bukan warga yang tinggal di sekitar sini, dan mereka biasanya membuang sampah tersebut pada malam hari dan pagi hari,” jelasnya kepada tangerangonline.id.



Lanjutnya, selokan udah pasti penuh sampah, mampet dan airnya meluap hingga ke jalan raya, ini mungkin penyebab kalau setiap hujan besar Jalan Raya Kutabumi langsung menjadi genangan.

“Kalau hujan saja pasti Jalan Raya Kutabumi langsung tergenang, ya karena selokannya isinya sampah semua kali,” ujarnya.

Sampai berita ini dilangsir oleh tangerangonline.id, pihak kecamatan dan kelurahan masih belum bisa dikonfirmasi.

Semoga pemerintah bisa memfasilitasi di sepanjang Jalan Raya Kutabumi ditaruh bak amrol, lalu tindak tegas pelaku pembuang sampah tersebut, sidang tindak pidana ringan (Tipiring) di lokasi.

sumber : https://tangerangonline.id/2017/03/1...mpukan-sampah/
0
1.3K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan