sucirp16Avatar border
TS
sucirp16
Minum Segelas Wine Rutin Cegah Penyakit Ini, Gan!
Agan-aganwati ingin menurunkan risiko demensia Alzheimer? Sebuah penelitian baru melaporkan minuman alkohol satu atau dua gelas per hari mungkin dapat membantu menurunkan risiko demensia Alzheimer lhoo.. emoticon-EEK! emoticon-Shutup



Temuan sebelumnya dari kelompok peneliti ini telah menyarankan bahwa minum alkohol dengan takaran sedang dapat memiliki manfaat bagi otak. Namun, terlalu banyak alkohol dapat merusak otak dan menyebabkan masalah kesehatan lainnya.

Quote:


Para peneliti melihat data dari 143 studi dengan melibatkan 365.000 peserta di seluruh dunia. Temuan muncul dalam jurnal Neuropsychiatric Disease and Treatment.

Konsumsi alkohol dengan takaran sedang biasanya didefinisikan sebagai tidak lebih dari satu gelas sehari untuk wanita dan satu sampai dua gelas untuk laki-laki, serta tidak lebih dari 7 sampai 14 gelas per minggu. Atau dapat juga diartikan, takaran minuman antara 5 ons wine, 12 ons bir atau 1,5 ons vodka per gelas.

Peminum alkohol dengan takaran sedang 23 persen lebih kecil kemungkinan mengembangkan penyakit Alzheimer atau tanda-tanda masalah memori serius daripada bukan peminum. Wine tampaknya memiliki manfaat lebih baik dari minuman beralkohol lainnya dalam beberapa laporan.

Namun orang yang minum dengan takaran tinggi atau lebih dari 3-5 gelas sehari, ternyata memiliki risiko lebih besar mengalami gangguan ingatan seperti demensia dibandingkan peminum sedang.

Para ahli tidak yakin mengapa konsumsi alkohol dengan sedang dapat membantu otak, mungkin untuk mengurangi peradangan. Peradangan telah terikat dengan penyakit jantung, stroke dan penyakit lainnya, dan juga dapat meningkatkan risiko Alzheimer dan bentuk lain dari demensia.

Penelitian lain telah menunjukkan bahwa minum dengan takaran sedang mungkin memiliki manfaat bagi otak. Sebuah laporan dari Australia, menemukan bahwa orang lebih dari 60 tahun yang minum alkohol secara sedang memiliki 30 persen penurunan risiko Alzheimer dengan bertambahnya usia mereka.

Studi besar lain, perawat menemukan bahwa mereka yang mengonsumsi alkohol sehari atau kurang, rata-rata, cenderung tampil lebih baik pada tes memori daripada mereka yang abstain dari alkohol sama sekali atau minum lebih berat.

Para peneliti juga telah melaporkan bahwa minum wine atau minuman beralkohol lainnya segelas per hari dapat memperlambat perkembangan Alzheimer pada orang dengan gangguan kognitif ringan. emoticon-Toast

sumber: http://lifestyle.okezone.com/
nona212Avatar border
nona212 memberi reputasi
1
2.8K
33
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan