mukidi.kitaAvatar border
TS
mukidi.kita
Yusril Terharu Dapat Dukungan Ikhlas dari Warga Jakarta
RMOL.Dukungan terhadap Yusril Ihza Mahendra terus mengalir. Setidaknya situasi tersebut terlihat dari setiap kali acara deklarasi dukungan yang digelar beberapa waktu lalu.

Baik masyarakat, mahasiswa, organisasi kemasyarakatan tampak antusias menghadiri deklarasi dukungan terhadap Yusril.

Teranyar, ketika Yusril mendatangi acara deklarasi dukungan sekaligus pelantikan jajaran pengurus Duta Yusril di GOR Otista, Jakarta Timur, kemarin.

Tak hanya dihadiri oleh relawan dan anggota parpol, sejumlah ibu-ibu pun tak ketinggalan bersemangat meneriakan yel-yel dukungan untuk Yusril maju sebagai cagub DKI.

Yusril sendiri mengaku terharu dan mengapresiasi dukungan yang luar biasa yang diberikan berbagai elemen masyarakat.

"Saya sangat berterima kasih dan terharu dengan dukungan tulus dan ikhlas yang diberikan oleh bapak dan ibu sekalian," kata Yusril pada rmoljakarta, Sabtu (17/9).

Terlebih kata Yusril, dukungan tersebut berasal dari masyarakat yang kebanyakan tinggal di perkampungan warga.

Hal ini, kata Yusril sangat bertolak belakang dengan petahana Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.

"Saya senang karena dukungan ini murni dari masyarakat. Bukan dukungan dari mal atau dari hotel mewah," ujar Yusril.

Yusril menegaskan keinginan maju bertarung di Pilkada DKI murni dari semangat serta niat menyelamatkan Jakarta dari ketidakadilan penindasan yang sangat merugikan warga.

"Saya orang yang bersusah payah menegakan keadilan dan bekerja dengan dana seadanya. Tidak ada konglomerat atau pengusaha yang bantu pendanaan. Karena saya tahu kalau tidka benar maka harus  dilawan habis-habisan. Sejak jadi mahasiswa sampai sekarang tidak berubah. Walau pun hadapi resiko besar," kata Yusril.

Namun dengan adanya dukungan luar biasa dan panggilan jiwa, Yusril pun mengungkapkan dirinya menyatakan siap maju dan memenangkan pertarungan meski beragam tantangan kerap menghadangnya.

"Untuk apa saya jadi Gubernur, saya tiga kali jadi menteri. Tapi saya melihat ada besar yang bisa mengancam eksistensi besar negara ini. Untuk itu saya serius ingin menyelamatkan Jakarta," ujar Yusril.[dka]

http://www.rmoljakarta.com/news.php?...esc=&asc_desc=
0
580
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan