princessinbaliAvatar border
TS
princessinbali
Layanan Booking Hotel Terbaru - Tinggal


Jakarta - Pesan hotel via online bisa dibilang lebih mudah dan praktis buat para traveler. Tren booking online di Indonesia pun terus meningkat.

"Pertumbuhan booking online mencapai 8-9% per tahun. Untuk booking online hotel budget, pertumbuhannya lebih cepat dari hotel bintang 5," ujar Arjun Chopra, Co Founder dan CEO Tinggal ketika berbincang dengan awak media di Grand Indonesia, Selasa (1/3/2016).

Melihat tren tersebut, Tinggal pun hadir sebagai salah satu pilihan bagi traveler yang ingin memesan hotel secara online. Tinggal, yang bisa diakses dari tinggal.com, merupakan situs pemesanan hotel budget yang terstandar di Indonesia. Tinggal hadir dengan dukungan dari para investor yang telah mewujudkan bisnis sukses seperti Skype, Nimbuzz dan Wudstay.

Startup ini bertujuan menjadi standar emas dalam akomodasi hotel di Indonesia dan menjanjikan servis yang berkualitas terhadap penggunanya. Setiap yang hotel yang diinapi dipastikan akan memberikan pelayanan yang terbaik.

"Kami menawarkan pengalaman yang sesuai standar. Yang kita janjikan ke customer, sekali kamu booking berapapun itu harganya, kita pastikan tempatnya bersih, tersedia WiFi, sarapan dan tentunya aman," papar Arjun.

Untuk memastikan hotel yang dipesan berkualitas, ada berbagai langkah yang dilakukan tim Tinggal. Seperti memberikan pelatihan terhadap karyawan budget hotel yang bekerjasama dengan Tinggal, hingga pengecekan secara acak.

"Kami ada beberapa point terstandar yang harus ada di setiap hotel. Kami audit kalau sesuai dikontrak jadi partner. Kami juga ada tim quality check secara random ke hotel, ada juga mistery shopping," jelas Arjun.

Semua dilakukan supaya traveler puas dan mau memesan online lagi via Tinggal. "Kalau customer dapat pengalaman yg bagus, mereka diharapkan akan pesan lagi lewat Tinggal," katanya.

Tinggal baru beroperasi mulai Februari 2016 dengan lebih dari 50 hotel budget di 4 kota, yaitu Jakarta, Bali, Bandung dan Malang. Selama setahun ke depan jumlah hotel di berbagai destinasi akan terus ditambah.

Tinggal menawarkan tiga kategori hotel, yaitu standar, premium dan elit, dengan harga terjangkau. Tapi uniknya, di dalam situs tinggal.com tidak menampilkan nama hotel. Hanya foto apa adanya tanpa dipercantik dengan Photoshop, alamat lengkap serta harga.

Apa nama hotelnya baru akan traveler ketahui setelah tiba di alamat yang dituju. Arjun mengatakan bahwa walaupun tak dilengkapi dengan keterangan nama hotel, customer Tinggal dijamin akan mendapat hotel yang bagus. Jadi tak perlu khawatir.

*dikutip dari detik.com: http://travel.detik.com/read/2016/03...erus-meningkat
0
679
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan