tentangbogorAvatar border
TS
tentangbogor
Pemkot Bogor Akan Tambah Kawasan Bisnis


POJOKJABAR.com, BOGOR – Pemkot Bogor tahun ini akan menambah kawasan bisnis terutama berada di Bogor Utara dan Bogor Timur.

Penambahan kawasan bisnis mengingat kawasan Bogor Tengah yang sudah padat dengan tempat-tempat bisnis dan hotel.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Bogor, Suharto mengatakan, proses peralihan akan dilakukan pada revisi Perda Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) kaitan penambahan kawasan bisnis. Bahkan, zonasi bisnis akan diperjelas melalui Perda Rencana Detail Tata Ruang (RDTR).

“Memang dalam Perda 8 Tahun 2011 sudah dicantumkan untuk kawasan bisnis berada di Bogor Utara. Hanya saja, belum diperjelas zonasinya secara detail letak-letak kawasan bisnis yang diperbolehkan,” terangnya.

Dia mengatakan, jika kawasan Bogor Tengah sudah dipadati dengan tempat bisnis yang semakin menjamur.

“Kawasan Bogor Tengah atau pusat kota sudah sangat padat, jadi kita lebih mengarahkan ke Bogor Utara dan Bogor Timur. Saat ini, kedua kawasan itu masih sedikit kawasan bisnisnya. Dan kita sudah mengurangi pembangunan yang besar di pusat kota,” jelasnya.

Menurut dia, pihaknya masih melakukan revisi RTRW dan zonasi secara keseluruhan akan diisi.

“Kita belum bisa bicara hasilnya. Tapi niat kita coba revisi apa yang terbaik untuk penataan di Kota Bogor,” ucapnya.

Dia menambahkan, dengan revisi RTRW dan pembuatan Perda RDTR, pihaknya mengarahkan redistribusi fungsi terutama di Bogor Tengah ke wilayah pinggiran.

“Bogor Tengah ini akan kita redistribusi kekawasan pinggiran seperti ke arah Bogor Outer Ring Road (BORR) maupun Bogor Inner Ring Road (BIRR),”tukasnya.

(ind/*/ radar bogor )

pojoksatu
0
773
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan