atandiAvatar border
TS
atandi
RS Indonesia di Gaza Diserahkan Kepada Menteri Kesehatan Palestina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Edwin Firdaus
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, Menlu Retno LP Marsudi, dan Mendikbud Anies Baswedan menghadiri acara serah terima dan Grand Opening Rumah Sakit Indonesia Gaza,
Palestina .
Acara tersebut berlangsung di Teater Jakarta , Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta , Sabtu (9/1/2016) petang.
Serah terima dilakukan secara simbolis dari Presidium MER-C kepada Pemerintah Palestina yang diwakili Menkes Palestina , Dr. Jawad Mohammad Awwad.
Acara serah terima Rumah Sakit juga dihadiri Dirjen Informasi dan Diplomasi Publik, Esti Andayani, Direktur Timur Tengah Nurul Aulia, Direktur Informasi Kemenkes
Palestina Osama Al Najjar.
Selain itu turut hadir Dubes Palestina untuk Indonesia Fariz Mehdawi, instansi pemerintah terkait, perwakilan negara sahabat, dan para donatur serta relawan RS Indonesia Gaza .
Dijelaskan Retno, RS Indonesia ini dibangun oleh LSM Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) dengan dukungan dana senilai 120 miliar rupiah.


Berbagai lapisan masyarakat Indonesia juga ikut menyumbangnya.
"RS seluas kurang lebih 1 hektar ini dibangun relawan MER-C sejak tahun 2010 di atas lahan wakaf Pemerintah Palestina ," kata Retno dalam keterangannya, Minggu (10/1/2016).
Dijelaskannya, sejak 27 Desember 2015, RS Indonesia sudah mulai memberikan pelayanan medis bagi ratusan pasien warga Palestina yang membutuhkan.
Kehadiran RS Indonesia ini sangat disyukuri warga
Palestina di Jalur Gaza yang kerap membutuhkan bantuan medis akibat agresi Israel.
Apa lagi RS ini sudah dilengkapi alat medis canggih termasuk ruang operasi, mesin scan, dan sebagainya.
"Penyerahan RS ini merupakan bentuk dukungan dan sumbangan konkret rakyat Indonesia bagi rakyat
Palestina yang masih berjuang mewujudkan kemerdekaan dan kedaulatannya dari pendudukan Israel," kata Retno.

sumber : m.tribunnews.com/nasional/2016/01/10/rs-indonesia-di-gaza-diserahkan-kepada-menteri-kesehatan-palestina?page=2
0
945
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan