duniaeojakartaAvatar border
TS
duniaeojakarta
Dunia Event Organizer Indonesia : Yuk Silaturahmi, siapa tau jadi Rejeki!
Halo agan2 kaskuser calon2 entrepreneur atau bahkan sudah menjadi entrepreneur sukses sekalian. Perkenalkan saya adalah seorang entrepreneur juga di bidang Event Organizer dan Creative Service, salah satu diantara berjuta orang2 yang dengan bangga menyebut dirinya anak EO di Indonesia tercinta ini.



Spoiler for Siapa Saya?:


Event Organizer atau biasa di sebut EO adalah dunia bisnis yang sangat dinamis dan cukup tahan terhadap krisis ekonomi seperti sekarang ini. EO beserta komponen-komponen di dalamnya (sewa venue/tempat, kontraktor pameran, vendor sound & lighting, multimedia, grafis, motion graphic, programming, dekorasi, dll) di Indonesia alhamdulilah sudah cukup meningkat dan berani bersaing apabila nanti perdagangan bebas dibuka, karena bagaimanapun kita lebih menguasai area kita sendiri.

Potensi yang cukup besar inilah yang membuat dunia EO di Indonesia kuenya masih sangat besar, tidak heran banyak EO-EO baru tumbuh dan semakin banyak, yang jumbo membelah diri (Dyandra aja sampe pecah jadi Seven Events makanya sampai ada IIMS dan GIASS) yang menengah dan kecil semakin kreatif dan pedes. Dengan kata2 Organizer dibelakangnya maka service yang diberikanpun bisa sangat luas, mulai dari corporate event, brand activation, private event, wedding, sunatan, halal bihalal, jalan-jalan bahkan cuma sekedar ngelamar calon istri.. Makanya dengan deskripsi pekerjaan seperti itu, hampir semua orang berani menyebut dirinya sebagai EO, dari yang cuma nyelenggarain dangdutan kelas RW sampai Soundrenaline yang baru-baru ini diselenggarakan di Bali oleh KILAU Indonesia yang salah satu pemiliknya adalah Arie Lasso (udah nyelenggarain sendiri, ikutan manggung pula, bayaran dobel dah haha..emoticon-Ngakak)


Nahhhh… diluar itu maka saya percayabahwa semua orang dengan perjalanan hidup masing-masing, pasti menemukan sebuah peluang event yang bisa dikerjakan dan bisa dirubah menjadi sebuah bisnis yang (siapa tahu) berpotensi menjadi besar. Bisnis akan terjadi apabila masing-masing mendapat keuntungan yang fair dan sepadan dengan effort yang dikeluarkan serta dilandasi dengan sikap positif dan saling percaya. Makanya di sini saya buat thread untuk ngobrol dan sharing, saling support mengenai dunia EO di Indonesia.

Harapan saya suatu saat kita bisa saling bertatap muka, ngobrolin peluang event2 asik dan bisa saling bekerja sama untuk memberikan service terbaik kepada klien-klien kita, dan tentunya menjadi rejeki yang bisa kita dapatkan secara bersama-sama.


emoticon-Shakehand2Yuk bisnis Event Organizer! emoticon-Shakehand2


Note : Untuk yang ingin mengetahui sedikit dari apa saja yang pernah saya kerjakan bisa di klik
duniaeojakarta.com


0
31.5K
228
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan