helmy456Avatar border
TS
helmy456
Penelitian Temukan Kedekatan Ayah, Tentukan Sukses Anak


Ratusan penelitian dalam empat dasawarsa terakhir menemukan, ayah yang ikut membantu ibu mengasuh, menjaga, dan membesarkan anak, terbukti memiliki pengaruh kuat atas prestasi sekolah anak. Begitu pula kehadiran ayah, ternyata menentukan pula perkembangan kepribadian dan watak anak. Khususnya dalam lingkungan sosial.

Studi terbaru oleh Father Involvement Research Alliace menemukan petunjuk bahwa emosi bayi yang dekat dengan ayah cenderung stabil. Bahkan, malah lebih percaya diri saat bayi itu tumbuh dewasa.

Tidak heran, jika anak yang dekat dengan ayahnya itu juga menjadi lebih bersemangat mengeksplorasi potensi dirinya di alam merealisasikan ide maupun impian mereka.

Hal ini terlihat pula dalam lingkungan pergaulan, anak yang dekat dengan ayah cenderung lebih mudah bersosialisasi dan punya banyak teman, karena dia dianggap menyenangkan.

Sebuah studi yang lain juga menunjukkan kedekatan ayah pada anak memang terbukti bisa mendongkrak kecerdasan dan kesuksesan anak pada masa depan.

Ratusan penelitian dalam empat dasawarsa terakhir menemukan, ayah yang ikut membantu ibu mengasuh, menjaga, dan membesarkan anak, terbukti memiliki pengaruh kuat atas prestasi sekolah anak.

Begitu pula kehadiran ayah, ternyata menentukan pula perkembangan kepribadian dan watak anak. Khususnya dalam lingkungan sosial.

Alhasil dalam mengasuh anak agar berperilaku baik dan berprestasi, bukan cuma perlu peran dan waktu dari ibu. Karna pengaruh sosok figur dari seorang ayah dalam membimbing anak merupakan kunci utama yang menentukan dalam fase tumbuh kembang anak.

Fakta lain yang perlu dipertimbangkan oleh para ayah agar selalu berusaha lebih dekat lagi dengan buah hatinya, adalah temuan fakta bahwa anak usia tiga tahun yang memiliki hubungan baik dan hangat dengan ayahnya, ternyata memiliki IQ lebih tinggi dan lebih memiliki kemampuan memecahkan masalah dibandingkan teman sebayanya.

Karna itu seburuk apapun hubungan dalam rumah tangga antar lelaki sebagai suami dan perempuan sebagai istrinya, namun hubungan mereka berdua dengan anak-anaknya sebagai orang tua, tetap harus diupayakan tidak merusak peran ayah maupun peran ibu. Sebab anak memang tidak pernah bisa memilih ikut ayah atau ikut ibu saja.

source
0
1.1K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan