gabriel1101Avatar border
TS
gabriel1101
Jonan ke Direksi AP II: Listrik Bandara Gangguan 3 Hari Kok Tenang, Mau Diganti?
Jakarta -Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menyindir Direksi PT Angkasa Pura (AP) II. Sindirian ini disampaikan karena terganggunya aliran listrik di Terminal 2F Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng selama 3 hari.

Jonan menilai, jajaran petinggi AP II kurang tanggap atas peristiwa tersebut. Padahal sangat merugikan pengguna jasa angkutan udara.

"Lihat Pak Rafi (Direktur Pengembangan Bandara & Teknologi AP II), kenapa listrik gangguan 3 hari kok masih tenang-tenang saja. Kenapa? Direksi takut diganti atau ingin diganti?" kata Jonan di kantor Kemenhub, Jakarta, Selasa (9/12/2014).

Jonan menegaskan, pihaknya akan mengedepankan pelayanan kepada masyarakat atau pengguna jasa. Karena pasti masyarakat dirugikan seperti saat listrik bandara padam.

"Kita di regulator dukung publik kalau ada pertentangan," jelasnya.

Tidak hanya menilai pelayanan di bandara, Jonan juga menyoroti pelayanan navigasi udara yang dikelola oleh Perum Navigasi. Menurut Jonan, navigasi udara menurutnya sangatlah vital.

"Perum Navigasi menurut saya bahaya, dia investasi atau nggak. Kalau dibiarkan saja ada masalah besar," ujarnya.

Seperti diketahui, arus listrik di Terminal 2F Bandara Internasional Soekarno-Hatta kembali normal pasca terbakarnya panel listrik pada Rabu, 3 Desember 2014. Karena kondisi ini pendingin udara atau AC tidak berfungsi penuh dan bandara terasa panas. Ini terjadi selama 3 hari lebih.
http://finance.detik.com/read/2014/1...ng-mau-diganti

Diganti saja bos sebaiknya aplg yg kerjanya cm planga plongo buang aj ke kandang singa

Diubah oleh gabriel1101 10-12-2014 03:28
0
9.4K
99
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan