mata007hati
TS
mata007hati
Mantap dan Lanjutkan, TNI AL Tenggelamkan Tiga Kapal Asing Maling Ikan di NKRI
Mantap dan lanjutkan. Itulah yang bisa saya katakan. Tindakan berani dan spektakuler yang dilakukan TNI Angkatan Laut dalam menumpas maling-maling ikan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Sudah barang tentu. Pencurian ikan (illegal fishing) yang dilakukan kapal-kapal asing telah merugikan Indonesia puluhan triliun rupiah per tahun. Ini sangat merugikan Indonesia sekali.

Tindakan dan ketegasan dari TNI Angkatan Laut, yang dimana Menteri Susi telah meminta TNI Angkatan Laut untuk menengelamkan kapal-kapal asing yang mencuri ikan di lautan Indonesia. Tentu saja ini akan memberikan angin segar bagi bangsa Indonesia.

TNI Angkatan Laut hari ini akan melakukan penembakan dan menenggelamkan tiga kapal asing pencuri ikan di perairan Natuna, Kepulauan Riau. Eksekusi kapal asal Vietnam itu atas dasar perintah Presiden Joko Widodo.

Menurut Tedjo, eksekusi dalam bentuk penenggelaman kapal akan dilakukan untuk pertama kali pada
Sabtu, 6 Desember 2014. Ia mengatakan lokasi eksekusi di perairan sekitar Pulau Anambas. "Ada tiga
kapal dari luar negeri yang akan ditenggelamkan," ujarnya


Tedjo mengatakan tiga kapal yang akan ditenggelamkan ini sebelumnya sudah menjalani proses hukum lantaran menangkap ikan secara ilegal di perairan Indonesia. Menurut dia, hasil proses hukum memberikan kewenangan kepada pemerintah atas nasib kapal itu, yakni bisa disita negara atau dimusnahkan.


Pemerintah, kata Tedjo, memilih menenggelamkan tiga kapal itu. "Ditembak, dibakar, atau menggunakan segala macam," ujar Tedjo. "Yang penting, pesannya adalah jangan coba-coba melakukan pencurian ilegal di wilayah kami."


Menurut Tedjo, penenggelaman kapal ilegal merupakan tindakan tegas pemerintah yang didasari oleh hukum yang berlaku di Indonesia. "Kami pun menghargai dan menghormati hukum yang berlaku di negara lain," kata mantan Kepala Staf TNI Angkatan Laut ini.

"TNI AL akan merealisasikan perintah Presiden (menenggelamkan kapal asing pencuri ikan) dengan operasi laut dan tindakan tegas terhadap kapal-kapal illegal fishing berupa penembakan dan penenggelaman," kata Laksamana Pertama TNI Manahan Simorangkir, Kepala Dinas Penerangan TNI AL.

Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Marsetio menyatakan, TNI AL tidak segan-segan menenggelamkan kapal-kapal asing yang melanggar ketentuan hukum di wilayah perairan Indonesia.

"Kami berkomitemen bahwa tidak ada kompromi dengan pelanggaran hukum, apalagi kolaborasi. Bila menyangkut kedaulatan negara dan kewibawaan bangsa sudah diganggu, tidak ada tawar-menawar lagi," tegasnya.

Manahan menuturkan, sebelumnya pada akhir Januari 2003 lalu TNI AL pernah juga menenggelamkan empat kapal ikan Filipina yang beroperasi ilegal di perairan Sulawesi. Kapal itu ditembak dan ditenggelamkan oleh KRI Untung Suropati-872.

TNI AL juga menenggelamkan kapal ikan KM Mina Bhakti berbendera Thailand yang beroperasi secara ilegal di perairan Anambas, Riau pada pertengahan April 2003. Yang menjadi eksekutor adalah KRI Todak-803, setelah sebelumnya ABK kapal itu dievakuasi ke KRI Todak-631.

Kemudian KRI Cut Nyakdien-375 dan KRI Anakonda 868 juga menembak dua kapal ikan asing asal Thailand yang menangkap ikan secara ilegal di perairan selat Gelasa, Bangka Blitung, 24 Oktober 2003.

Oleh karena itulah. Kami bangga bilamana TNI AL melakukan tindakan tegas dengan kapal-kapal asing. Sudah tidak ada kata maaf, dan juga tidak ada kata lembut-lembut bagi kapal-kapal asing yang melakukan illegal fishing di wilayah NKRI.

Dukung terus TNI AL tengelamkan kapal-kapal asing maling ikan (illegal fishing)


Sumber Link : http://m.news.viva.co.id/news/read/5...g-pencuri-ikan
Diubah oleh mata007hati 04-12-2014 11:40
0
1.7K
7
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan