satelite99Avatar border
TS
satelite99
KAUM ADAM LEBIH PEDULI DENGAN WANITA HAMIL KETIMBANG KAUM WANITA SENDIRI
Pengakuan Ibu Hamil: Saya Kapok Naik Gerbong KRL Khusus Wanita

Jakarta - Pengakuan soal gerbong KRL khusus wanita yang 'kejam' datang dari sejumlah pembaca. Salah atunya Irysa Herviana. Saat hamil dua tahun lalu, dia pernah mendapat perlakuan sangat tidak enak di gerbong itu.

"Ada salah satu pengalaman miris yang membuat saya kapok naik gerbong wanita. Suatu waktu ketika saya pulang dari kantor saat itu gerbong wanita memang penuh tapi tidak terlalu padat. Kursi prioritas sudah penuh, beberapa memang berperut buncit, sebagian lagi masih pada langsing dan perut rata, mungkin hamil muda, entahlah," terang Irsya dalam surat elektronik ke redaksi@detik.com, Jumat (3/10/2014).

Saat itu Irsya juga tengah hamil. Karena tak mendapat kursi, dia coba pindah ke kursi barisan tengah yang merupakan non prioritas. Irsya berharap ada yang memberi tempat duduk.

"Dan ternyata saya melihat banyak wanita hamil sekitar 6 orang ibu hamil berdiri di gerbong tengah juga. Salah satu penumpang sampai berteriak-teriak meminta penumpang lain untuk berbaik hati memberikan tempat duduknya tapi tidak ada yang beranjak," jelas Irsya.

"Bayangkan 7 orang wanita hamil dibiarkan berdiri dan penumpang lain yang duduk tidak peduli. Pada akhirnya ada sekitar 3 orang penumpang yang mengalah berdiri itupun sambil ngedumel dan 4 orang ibu hamil yang lain harus berdiri sampai tempat tujuan," tambah dia.

Karena peristiwa itu, Irsya akhirnya memutuskan tak pernah lagi naik di gerbong khusus wanita yang 'bengis'. Bayangkan kepada sesama wanita saja tak ada toleransi.

"Sejak saat itulah saya tidak pernah mau lagi duduk di gerbong wanita. Untuk wanita hamil sepertinya lebih nyaman di gerbong biasa. Kaum adam di KRL lebih peduli dengan wanita hamil," tutupnya.


SUMUR : http://news.detik.com/read/2014/10/0...wanita?9911012
0
2.9K
35
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan