yudo_wAvatar border
TS
yudo_w
[Headset] Bloody Super Gaming Headset
Bloody Super Gaming Headset G501

Back again gan dengan review headset gaming 7.1 keluaran merk Bloody, super headset yang bisa ngendalikan suara efek di dalam game, terutama untuk FPS game gan. Aneh kan..? Monggo silahkan disimak penjabaran headsetnya, moga-moga gak bosen bacanya agak panjang soalnya gan…

Unboxing Bloody G501

Kemasan produk Bloody seperti biasa gan berwarna hitam kombinasi merah gan, model G501 ini merupakan generasi pertama headset gaming Bloody.



Bila kita buka cover depan box G501 didalamnya tampak Headset dan panel control di bagian tengahnya, nuansanya udah terasa gaming banget gan, di bagian cover dalam di tunjukkan beberapa fitur fisik dari headset ini gan, fitur untuk Headband Foam, Comfortable Earmuff, 40mm drivers with Neodymium Magnets, Retracable Microphone, Metal Sheet Headband, Angle adjustment, Braided Cable.



Lalu spesifikasi fisik headset (ukuran driver speaker, frequency response, dll) dapat dilihat pada sisi kiri box G501, dan bagian belakang box G501 dapat dibaca mengenai fitur software G501, yaitu Tonemaker Software, Mode Switch dan 5 Profil control, fitur-fiturnya akan kita bahas dibagian lain.



Didalam box G501 terdapat beberapa perlengkapan, gaming headset G501, buku petunjuk Instalasi , buku catalog produk Bloody, dan kartu petunjuk link download software G501 (TONEMAKER). Sama dengan produk-produk mouse Bloody yang baru, software G501 ini terlebih dahulu harus di download, jadi jangan berharap agan bisa dapat cd software di dalem box G501.



Nah kalo pas agan kesulitan atau gak ada koneksi internet di rumah, ada baiknya kalo agan download di sekolahan atau kantor atau di balai RW barangkali ada Wifi yang gratisan hehehe.. atau minta tolong ke tokonya biasanya mau bantu, kalo agan serius beli hehehe…

Fitur fisik G501

Okay gan sekarang kita pantau bagaimana kelebihan pada fisik G501, kita mulai dari bentuk headset G501



Waktu ane pegang headsetnya Gan, terasa lemes di bagian headband-nya sama sekali gak kaku, tujuannya untuk menyesuaikan untuk semua ukuran kepala, busa headband juga terasa empuk jadi membantu headset agar tidak membebani bagian atas kepala, nyaman gan waktu dipakai, hal ini juga didukung dengan plat metal untuk perpanjangan ukuran sekaligus untuk dijadikan kekuatan body headset.



Untuk Earmuff atau bantalan telinga didesain sangat empuk, membuat telinga menjadi sangat nyaman saat menggunakan headset ini. Ada yang juga terasa aneh buat ane gan, selain ringan banget ada factor lain yang bikin pas banget di telinga



Ternyata ini gan pada bagian penghubung speaker dan headband dapat di bend atau dibengkokkan gan, tidak banyak tekukannya, tapi sangat terasa effeknya. Bedanya dengan produk lain, ini setahu ane lhoh gan, maaf kalau penilaian saya salah, pada bagian hubungan antara sepeaker headset dan headband kadang malah paten, gak bisa di bend, ada juga yang bisa ditekuk tapi arah tekukannya ke atas dan bawah, ada juga yg mirip dengan tekukan headset G501 ini tapi sudut tekukannya hingga 90 derajat, tekukan yg terlalu banyak biasanya bikin kabel cepat putus bagian dalemnya.

Jadi sudut tekuk Bloody ini ane pikir jadi solusi buat permasalahan kabel gan, selain kabel gak cepat rusak dibagian sambungan, karena tekukannya cuma sedikit, kenyamanan di telinga masih bisa kita dapatkan.



Berikutnya microphone gan, microphone termasuk bagian yang diperlukan di game headset, juga untuk percakapan di game online. Waktu kita gak pakaiuntuk game online atau chat, ane pribadi gan terus terang merasa agak terganggu dengan keberadaan microphone di headset, walaupun udah di tekuk.

Pada Bloody G501 microphone bisa di tarik ulur, microphone sendiri juga menggunakan kabel tebal, bisa di tekuk, tapi kabel ini juga bisa di dorong kedalam headset



Ringkes banget gan, serasa gak pakai microphone jadinya, good design, jadi lebih nyaman kalo buat dengerin music, atau pas dibuat nonton pilem dewasa, pas malem-malem, biar gak kedengeran mahluk-mahluk dibawah umur hehehe…



Bagian terakhir Sound Control, alat ini yang akan menghubungkan kendali agan pada software Tonemaker. Sound control terdiri dari beberapa switch, empat Switch tepatnya gan.



Switch pertama : Switch Audio Mode, pada switch ini terdapat 3 Kode pada switch (G - 2.0 - 7.1) yaitu : kode G = Game mode, kode 2.0 = 2.0 Channel Audio, kode 7.1 = 7.1 Channel Audio Mode.
Switch kedua : Volume control , untuk menaik dan menurunkan suara pada headset
Switch ketiga : Microphone kode 0 = Mic. Off, kode 1 = Mic. On
Switch keempat : tombol berlogo Bloody, Tone Switch atau switch profile, switch ini berfungsi untuk mengubah pilihan beberapa profil suara, sesuai dengan seting agan sendiri, switch ini aktif di semua mode, bisa untuk Mode Audio Game, 2.0 Music atau juga untuk 7.1 Surround

Seting Suara pada software TONEMAKER

Menu Game Mode

Nah sekarang menginjak ke Menu untuk Game Mode, pada menu ini agan bisa membuat 4 profil baru, sebenarnya ada lima profil, hanya profil pertama dibuat default, jadi gak bisa di edit setingnya. Disana juga bisa memilih seting dari jenis game yang akan agan mainkan, tapi ini juga harus diseting sendiri ya gan, Bloody memberi contoh game AVA, CF (Cross Fire) dan CS (Counter Strike). Maaf buat agan-agan pecinta PB (Point Blank), kayanya agan mesti bikin sendiri tuh setingannya, yang doyan PB emang banyak orang sini, kasusnya sama kaya Blackberry yg populer di Indonesia hehehe…



Berikut ini tampilan Tonemaker dari sini agan bisa melakukan seting sesuai dengan kebutuhan agan. Pada gambar tampak ada 3 bagian yang terpisah, suara langkah kaki, suara senjata, dan change weapon



Ane kasih contoh hasil test menggunakan game Battlefield gan, moga-moga dimaklumi, lalu ane test dengan membikin profil baru, suara langkah kaki ane tarik paling atas gan, sementara untuk senjata ane minimalkan. Pas mulai main di game Battlefield memang terasa gan suara langkah kaki tap..tap..nya jelas banget



Begitu pula saat kita seting tombol audio pada posisi suara efek senjata di tinggikan sedang efek yang lain direndahkan, tampak perbedaan yang siknifikan antara efek suara yang muncul pada game. Software Bloody Tonemaker benar-benar mampu memilah efek-efek suara pada game, mana yang lebih agan butuhkan, agan bisa men-setingnya melalui software ini. Sejauh ini ane baru tahu software macem ini gan dari berbagai gaming headset yang pernah ane jamah sebelumnya.


Benchmark

Sebenernya untuk benchmark atau perbandingan produk, ane mendapat kesulitan mendapat produk pembanding yang setara baik harga dan fiturnya, namum karena syarat dari admin harus ada benchmark sebagai perbandingan yang bisa dijadikan patokan untuk mengetahui kemampuan produk ini, akhirnya ane memutuskan untuk membandingkan Bloody gaming headset 7.1 ch G501 ini dengan gaming headset 7.1 ch merk Sades SA-905 (Itupun karena ada yang rela minjemin hehehe..)

Ane menganggap Sades ini merupakan perwakilan dari kebanyakan gaming headset 7.1 ch yang ada dipasaran, ane suka gan sama model headset keluaran Sades gan, futuristik dan body-nya gaming banget menurut ane. Dan banyak headset yang sejenis dengan fitur dan software yang mirip satu dengan yang lain, jadi mohon maaf apabila ada kekurangan pada bagian benchmarknya.

Okay gan kita mulai perbandingan head to head antara Bloody G501 dengan Sades SA-905, kita mulai check dari fitur fisiknya gan…



Perbandingan dari spesifikasi kita check dari drivers / speaker yang digunakan :
• Bloody G501 : Neodimium magnet 40mm drivers, Sensitivity 100dB, Impedance 32 Ohm, Freq. Response 20-2000Hz
• Sades SA-905 : 40mm drivers, Sensitivity 111dB, Impedance 32 Ohm, Freq. Response 20-2000Hz

Dari sini bisa kita lihat kesamaan fisik driver / speaker yang digunakan, standard sama gan, hanya disebutkan bahwa Bloody G501 menggunakan Neodimium magnet, dimana Neodimium adalah magnet type rare-earth magnet, permanen magnet gan. Ane untuk ini gak bisa memastikan karena mesti bongkar casing kedua headset, hanya disebutkan di kemasan Bloody dan tidak disebutkan di kemasan Sades, cuma untuk ini ane abaikan saja gan jadi kita anggap sama secara spesifikasi.



Perbandingan dari bentuk fisik atau model headsetnya :



Bloody G501 :
• Headband : Bentuk melingkar secara penampilan tampak bagus atau pas bila dilihat saat digunakan pada kepala, menggunakan foam yang di susun secara khusus dengan bahan kusus pula, hingga tidak terasa menekan saat menyentuh bagian atas kepala. Bloody menggunakan metal sheet headband untuk menjaga bentuk headset dan berfungsi untuk memperpanjang dan memendekkan bentuk headset agar pas dikepala, hanya metal sheet yang dibiarkan kelihatan terbuka (tampak logamnya)mengurangi keserasian tampilan headset ini. Headband didesain sangat lentur, kemungkinan dikarenakan bahan metalsheet-nya, ini mempengaruhi kenyamanan headband saat digunakan.

Sades SA-905 :
• Headband : Bentuk tidak melingkar sempurna, nampak kurang manis saat dilihat dari depan waktu digunakan di kepala, bentuk tidak melingkar ini juga mempengaruhi posisi tekan foam pada bagian atas kepala, walau foam bagian atas di desain dengan foam empuk, tekanan yang terjadi saat digunakan lama pasti akan tetap terasa pada bagian atas kepala, menggunakan metal sheet headband yang dibungkus bahan plastik hitam, hal ini mempengaruhi penampilan headset dengan tidak menampakkan bahan metal pada headband, dominasi warna hitam merah terjaga.
Score : Bloody = 8.5 / Sades = 8.0



Bloody G501 :
• Earmuff : Earmuff didesain dengan bahan yang empuk membuat rasa nyaman di telinga, pada bagian earmuff ini ada penambahan desain fisiknya, pada bagian atas earmuff dapat sedikit dapat diputar, dengan desain ini membantu memberi kenyamanan pada para pengguna yang memiliki bentuk telinga yang agak membuka, sekaligus dengan putaran earmuff yang tidak sampai 90 derajat ini tidak akan kerusakan kabel dalam earmuff, saat sering bergerak. Menggunakan lampu Led yang menyala saat digunakan, atau saat aktif dipakai, di kedua sisi kanan dan kiri headset.

Sades SA-905 :
• Earmuff : Earmuff didesain dengan bahan yang empuk yang nyaman saat digunakan telinga, berbeda dengan Bloody, SA-905 ini pada bagian atas Earmuff-nya didesain paten, tapi pada bagian earmuff, mirip dengan Bloody didesain bergerak kiri kanan, hanya kalau Bloody dibagian atas Earmuff, kalau Sades di bagian tengah Earmuff. Dilengkapi dengan hiasan lampu led, hanya saja lampunya hanya ada dibagian kanan headset aja, karena disebelah kiri ada microphone, jadi tidak bisa ditambahkan lampu Led pada bagian ini.
Score : Bloody = 8.5 / Sades = 8.0



Bloody G501 :
• Microphone : Didesain unik dengan Retractable Microphone, beda dengan kebanyakan headset yang menggunakan microphone dengan model putar, model plug-in (bisa dilepas) dan model bendable (lentur bisa ditekuk). Bloody menampilkan model Microphone tarik ulur, tampak efisien saat tidak ditarik, tidak mengganggu saat digunakan tanpa menggunakan fungsi microphonenya.

Sades SA-905:
• Microphone : Microphone SA-905 menggunakan model microphone putar, pada sisi kiri headset, model microphone standard seperti kebanyakan headset lain. Menggunakan bahan plastic, tidak bisa ditekuk.

Score : Bloody = 9.0 / Sades = 8.5



Bloody G501 :
• Control Switch : Posisi control switch pada bagian tengah kabel headset, dilengkapi 4 tombol atau switch dengan fungsi : control Volume, control Microphone, control Headset 3 Mode (Game, 2.0 ch, 7.1 ch) dan control Profile (5 mode profile, bisa aktif di semua mode, Game, 2.0 Ch dan 7.1 Ch)

Sades SA-905 :
• Control Switch : Posisi pada bagian tengah kabel headset, dilengkapi 4 tombol atau switch dengan fungsi : 2 tombol untuk control + dan – Volume, control Microphone dan control Mute.

Score : Bloody = 9.0 / Sades = 8.0



Bloody G501 :
• Software Bloody G501 menggunakan software Bloody Tonemaker, bisa didownload langsung pada website Bloody (tidak ada pada kemasan G501).
• Software Tonemaker dapat menyimpan 5 profile, yang bisa diseting sesuai keinginan penggunanya, dan dapat aktif langsung dengan menekan tombol profile pada control switch headset.

Sades SA-905 :
• Software Sades SA-905 menggunakan Sades Driver 7.1 Gaming Headset, sudah include pada kemasan produk, juga bisa di ambil dari website Sades.
• Seting equalizer dapat di ubah-ubah hanya melalui software Sades.

Score : Bloody = 9.0 / Sades = 7.0

Perbandingan dari Testing Sound result :

Software dan Media untuk test :
1. Game : Battle Field (offline FPS game)
2. Movie : Fast Five 1080p BRRIP x264 7.1 CH AAC
3. Music : John Williams (Classical Guitar Album), Cranberries (Stars Album), FLAC

1. Untuk Game :
- Bloody G501 lebih unggul dari software yang digunakan, terdapat mode Game yang memiliki fitur Tonemaker,
- Sades SA-905 dengan mengandalkan 7.1 Channel juga berhasil memberikan power pada output audio pada headset, sehingga member hasil yang jelas pada saat digunakan dalam permainan
Score : Bloody = 9.0 / Sades = 7.0

2. Untuk Movie : Bloody G501 menggunakan mode 7.1 channelnya, begitu pula Sades SA-905 menggunakan keunggulan mode 7.1 ch.
- Bloody G501 memiliki keistimewaan kelembutan hasil suaranya, lebih ringan dan mantab saat muncul special effek 7.1 pada filem, hal ini didukung dengan fisik headset Bloody yang ringan menambah keunggulan pada sisi kenyamanan.
- Sades SA-905 memiliki keistimewaan dari power soundnya, terasa sangat bertenaga, lebih menghentak, hanya ada sisi ketidaknyamanan pada fisik headset saat digunakan, bagian atas terasa menekan kepala atas, terasa agak mengganggu, walau bantalan atasnya sudah diberi bahan lunak.
Score : Bloody = 9.0 / Sades = 8.5

3. Untuk Music : Bloody G501 menggunakan mode 7.1 Ch, Sades juga menggunakan mode yang sama
- Bloody G501 secara performa mengandalkan kelembutan suara, dan satu point keunggulan lain adalah pada Control Switch Bloody memiliki tombol pengubah Profile, sehingga untuk mengubah profile equalizer yang sudah di setup sebelumnya hanya cukup dengan menekan tombol profile pada bagian tengah control switch
- Sades SA-905 memiliki keistimewaan pada power sound dan juga didukung dengan software tambahannya, sepintas fungsi hamper sama, hanya untuk mengubah profil kita harus membuka software terlebih dahulu sebelum mengubah mode equalizer yang kita inginkan
Score : Bloody = 9.0 / Sades = 8.5


Demikian sekilas pengenalan produk Bloody G501, semoga bisa bermanfaat bagi agan-agan yang berkeinginan untuk mengetahui terlebih dahulu jeroan dari Headset Game Bloody G501. Terima kasih




untuk review produk Bloody yang lain dapat di cari di sini :
Spoiler for Review:
Diubah oleh yudo_w 24-02-2014 03:41
0
48.7K
99
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan