herdicxAvatar border
TS
herdicx
Pelaku penipuan dengan cara yang paling bodoh dalam sejarah!
Assalamualaikum wr wb.
Ini adalah thread pertama saya bang, mohon disimak ya agan dan aganwati...
hehe... emoticon-I Love Indonesia (S):

emoticon-Ngakak

Ane mau cerita nih soal penipuan yang ada di jepang, kasus penipuan kerap terjadi di indonesia dan tidak jauh berbeda dengan di sini, kasus ore ore sagi (“Ini aku, aku!”/”Agus nih, Agus!”) sudah menjadi salah satu yang paling umum diantara para penipu. Caranya adalah si penipu menelpon seseorang (biasanya targetnya orang tua) dan mengaku sebagai anaknya atau relasi lain. Kemudian mereka menjelaskan kalau mereka butuh uang untuk keperluan mendadak dan memberikan account bank untuk media transfer dari rekening korban, yang sedihnya, tetap saja banyak yang tertipu.



Para pelaku ini selalu susah untuk ditangkap, namun terkadang, kebiasaan seseorang dapat membuat pekerjaan para polisi ini lebih mudah. Contohnya kasus dengan salah satu pelaku yang bernama Akio Kanazawa.

Pada Oktober 2012, Kanazawa berkunjung ke rumah seorang nenek berumur 74 tahun sambil menyamar sebagai seorang pegawai kantor hukum. Kanazawa mengatakan bahwa anak nenek tersebut yang tertua sedang dalam keadaan darurat dan membutuhkan uang, dilaporkan kalau Kanazawa mencoba mengeruk 4 juta yen dari si nenek.

Namun si nenek malah melaporkannya kepada polisi, dengan investigasi, para polisi memastikan bahwa Kanazawa adalah salah satu tersangka utama. Namun, karena mereka tidak mengetahui baik alamat maupun pekerjaan lelaki berumur 58 tahun itu, maka surat penangkapannya disimpan dan tetap aktif sampai 15 bulan ke depan.

Pada tanggal 12 Januari tahun ini, Kanazawa ikut mendaftar pada Badan Pemeriksaan Pengemudi daerah Samezu di Shinagawa, Tokyo. Dia ingin memperpanjang SIMnya dan sepertinya dia tidak ingin mendapat masalah dengan badan hukum, maka dia pergi ke kantor tersebut.

Saat ini, perlu dicatat kalau Kanazawa adalah sebuah nama yang unik. Tidak aneh bila nama tersebut membuat seseorang mengangkat sebelah alis atau meledak tertawa, dan nama itu sangat menarik perhatian, sama seperti bila kamu punya nama seperti nama-nama dibawah ini.




[img]i2.wp.com/jurnalotaku.kilatstorage.com/wp-content/uploads/2014/01/taxi.jpg[/img]
emoticon-Cape d... (S): emoticon-Cape d... (S): capedes:

Jadi, saat petugas pengawas pengemudinya melihat nama sang pelaku, mereka dapat dengan mudah mengambil kembali surat penangkapan milik Kanazawa. Saat mengetahui dimana Kanazawa tinggal dan tanpa memastikan apabila petugas pengemudi yang memeriksa Kanazawa tersebut rabun, polisi langsung datang dan menangkap si tersangka. Menurut pihak berwajib, tersangka terus menyangkal semua tuntutan yang diajukan kepadanya.

Pengguna internet di Jepang pun merespon kepada kasus ini mengklaim bahwa si tersangka “benar-benar idiot“. Namun, fakta bahwa Kanazawa belum dianggap bersalah, menyangkal semua tuntutan dan memiliki nama unik yang kebetulan sama dengan seorang penipu, tidak menutup kemungkinan bahwa ini adlaah kasus salah identifikasi. Skenario manapun yang kamu percayai, sangat bergantung dengan seberapa besar kepercayaanmu dengan batas kebodohan manusia.

Jadi bila ingin menipu, mereka harus sering-sering belajar pada Shinichi Akiyama dari Liar Game.
Diubah oleh herdicx 25-01-2014 03:05
0
2.6K
4
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan