pengelanamayaAvatar border
TS
pengelanamaya
Tiga Kesalahan Yang Bisa Menjauhkan Konsumen - Dan Cara Memperbaikinya
Konsumen selalu memiliki selera yang berubah-ubah, dan menemukan hal yang mereka inginkan bervariasi caranya tergantung produk dan industri spesifik usaha kita. Meskipun demikian, hal-hal yang bisa menjauhkan dan membuat konsumen enggan berbisnis dengan usaha kita merupakan hal-hal yang tak berbeda jauh tak tergantung tipe industri kita.

Berikut adalah kesalahan-kesalahan pengusaha yang dapat menjauhkan konsumen dan cara-cara untuk memperbaiki kesalahan tersebut.

1. Gagal menepati janji

Jika kita mengatakan bahwa produk atau layanan kita dapat melakukan sesuatu, sebaiknya kita menepati janji tersebut. Menurut Federasi Konsumen Amerika, keluhan konsumen yang teratas adalah ketidaktepatan antara janji dan kenyataan, pekerjaan salesman yang tidak baik, dan perbaikan rumah yang buruk. Maka pastikanlah kita memberikan konsumen hal-hal yang kita janjikan dalam iklan.

Tips Perbaikan : Ketahuilah standar produk dan layanan kita sekarang ini, dan pastikanlah kita menjanjikan hal-hal yang realistis.

2. Kegagalan berkomunikasi

Para konsumen ingin bisa menghubungi kita ketika mereka membutuhkan bantuan kita, dan jangan berasumsi semua konsumen memiliki cara yang sama dalam berkomunikasi. Sediakanlah beberapa cara bagi konsumen untuk bisa menghubungi kita, dan pastikan para petugas customer service kita memberitahukan konsumen bahwa kita sangat mempedulikan kata-kata mereka. Penelitian yang dilakukan oleh Involve, lembaga penelitian konsumen dan pegawai, menemukan bahwa 50% konsumen akan membatalkan pembelian jika pegawai suatu perusahaan enggan membantu mereka.

Tips perbaikan : Berikanlah konsumen beberapa saluran untuk dapat menghubungi kita termasuk telepon, email, laanan pos, juga media sosial macam Facebook, dan Twitter. Akan lebih baik jika setiap tanggapan dapat dipersonalisasi dengan mudah jika kita menggunakan template response.

3. Mengabaikan konsumen yang sudah kita miliki

Konsumen baru sangat penting untuk pertumbuhan usaha, tetapi jangan mengorbankan konsumen lama untuk mendapatkan yang baru. Data dari Gartner Group menunjukkan 5% pertumbuhan dalam menjaga konsumen lama dapat meningkatkan keuntungan antara 25 - 125%. Sayangnya banyak perusahaan menghabiskan waktunya mempromosikan produk dan layanan mereka kepada konsumen baru tanpa memikirkan reward bagi konsumen yang setia bertahun-tahun. Hasinya ialah ialah konsumen yang kecewa yang lebih memilih dan merekomendasikan perusahaan lain.

Tips Perbaikan : Seimbangkanlah promosi layanan kepada konsumen baru dan lama. Jangan hanya merancang strategi pemasaran kepada konsumen baru saja, rancanglah juga reward dan loyalty program, VIP sales atau special events lainnya untuk menyenangkan konsumen setia kita.

Sumber
0
651
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan