csablotronAvatar border
TS
csablotron
Australia Resmi Jadi Anggota AFF
Australia Resmi Jadi Anggota AFF



Federasi Sepak Bola Australia (FFA) mengeluarkan rilis kalau mereka telah diakui sebagai anggota penuh dari Federasi Sepakbola ASEAN (AFF). Hal itu diresmikan setelah terlaksana pertemuan regional di Timor Timur.

Australia bergabung dengan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) pada 2006 dan sekarang telah resmi diintegrasikan ke dalam federasi sepak bola Asia Tenggara ini. Sekretaris Jendral (Sekjen) AFF Azzuddin Ahmad membenarkan hal itu .

”Saat ini Australia bergabung dengan 11 negara lainnya anggota AFF. Dan, kami berharap dapat bekerja erat dengan Australia di tahun-tahun mendatang,” kata Ahmad melalui rilis AFF yang dikutip dari Straits Times.

Dari FFA, CEO sekaligus sekretaris umum federasi itu, David Gallop, juga mengakui sangat senang dengan keputusan ini.
”Kami terhormat gabung dengan AFF. Kami tak sabar untuk jadi anggota aktif dan memberikan kontribusi,” tuturnya.

Australia yang lolos ke final Piala Dunia 2010 dan 2014 dari Asia. Lalu untuk Piala Asia edisi 2015, Negeri Kangguru akan menjadi tuan rumah.

Sumber
0
674
3
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan