adahrulAvatar border
TS
adahrul
Warna Warni Karnaval Jogja Fashion Week 2013
Karnaval Jogja Fashion Week kembali digelar Minggu 7 Juli di sepanjang jalan Malioboro. Kegiatan yang dimulai jam 2 siang ini mengawali start peserta di kantor Dinas Pariwisata DIY hingga benteng Vredeburg. Demi kelancaran acara aparat polisi sempat menutup jalan sampai jam 4 sore.

Kemeriahan acara terlihat dari padatnya ribuan penonton dan antusiasme peserta. Ada 25 grup dari berbagai komunitas dan sanggar seni yang mengikuti karnaval. Total 500 orang berdandan unik dan eksentrik di acara ini. Acara dimeriahkan marching band dari Citra Derap Bahana UNY dan lomba tata rias bertema Fantasi.





Keistimewaan karnaval Jogja Fashion Week kali ini adalah semua peserta diwajibkan menggunakan bahan lokal dan alami dari Indonesia. Peserta menampilkan tema busana sesuai dengan cerita legenda dari tanah air. Peserta karnaval datang dari Jogja, Magelang, Salatiga bahkan ada yang dari Kalimantan Utara



Salah satu peserta istimewa adalah perwakilan dari FT UNY yang baru saja memenangkan penghargaan bergengsi kontes busana di Filipina. So you must proud of Jogja right!
Diubah oleh adahrul 12-07-2013 12:15
0
4.3K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan