rendyrazan12Avatar border
TS
rendyrazan12
Humor segar di malam hari gan
PRESIDEN DAN PENJUAL KUE
Seorang Presiden bertanya kepada ibu tua penjual kue, dalam sebuah kunjungan ke suatu daerah miskin.

"Sudah berapa lama jualan kue?" tanya Presiden,

"Sudah hampir 30 tahun," jawab ibu penjual kue.

"Terus anak ibu mana? Kenapa tidak ada yang bantu?" tanya presiden lagi.

“Anak saya ada empat, yang pertama di KPK, kedua di Polda, anak ketiga di kejaksaan, dan yang keempat di DPR. Jadi mereka sibuk sekali, Pak," jawab sang ibu penjual kue itu.

Bapak Presiden kemudian menggeleng-gelengkan kepala karena kagum. Lalu, berbicara kesemua hadirin yang menyertai beliau,

"Meskipun hanya jualan kue, ibu ini bisa menjadikan anaknya sukses dan jujur tidak korupsi. Karena kalau mereka korupsi, pasti kehidupan Ibu ini sudah sejahtera dan tinggal di rumah mewah," jelas Presiden.

Lalu sang presiden bertanya lagi kepada penjual kue tadi. "Apa jabatan anak di Polda, KPK, kejaksaan, dan DPR?"

"Sama, Pak. Jualan kue juga," jawab penjual kue tadi , kalem.
Presiden " "

GUDEG PALING ENAK
Saat makan siang Belanda, seorang turis asal Indonesia kangen dengan masakan Indonesia ala Yogya, gudeg.

Ia lalu mencari rumah makan Indonesia dan memesan gudeg. Setelah dicicipi ternyata lebih enak daripada gudeg di Yogya yang asli, Ia pun jadi penasaran,

"Mas, apa rahasianya kok gudeg di sini rasanya lebih enak dibandingkan dengan di tempat aslinya?" tanyanya penasaran.

"Oh, itu karena nangkanya, Mas. Di Yogya pakai nangka lokal, sementara kami di sini memakai nangka impor," jawabnya.

"Emangnya impor dari mana?"

"Dari Yogya, Mas...."

DI TERIMA JADI AKUNTAN
Setelah lulus dari sekolah akuntansi, Rick pergi ke sebuah wawancara untuk suatu pekerjaan. Bos perusahaan menanyakan banyak pertanyaan tentang pendidikan dan pengalamannya,.

Bos kemudian bertanya kepadanya, "Berapakah tiga dikalikan tujuh?"

"22", jawab Rick.

Setelah dia pergi, dia melakukan cek ulang jawaban pertanyaan tadi di kalkulator dan mengetahui bahwa dia tidak akan memperoleh pekerjaan tersebut.

Dua minggu kemudian, dia mendapatkan telepon yang menyatakan bahwa dia diterima! Rick setuju, dan dia mulai kerja keesokan harinya.

Dia masih merasa sangat penasaran dengan diterimanya lamaran pekerjaannya padahal menjawab pertanyaan dengan salah.

Setelah beberapa minggu bekerja, dia akhirnya memberanikan diri menanyakan hal itu. Bosnya menjawab sambil mengangkat bahunya, "Dari sekian banyak pelamar, jawabanmu yang paling mendekati benar."

GOSOK GIGI
Ada seorang dokter cantik sedang bertugas ke suatu desa terpencil. Ia memberikan penyuluhan tentang baiknya sikat gigi.

Semua warga berkumpul di balai desa untuk mendengarkan penyuluhan sang dokter. Dokte rpun mulai mempresentasikan penyuluhan tentang kebiasaan menyikat gigi.

Dokter : Berapa kali sikat gigi yang baik supaya gigi kita sehat?

Seorang warga pun menjawab dengan lantang.

Warga 1: Tiga kali dokter cantik.

Dokter : Bisa disebutkan kapan saja?

Warga 1 : Pagi setelah bangun tidur, siang setelah makan dan malam sebelum tidur, Dok.

Dokter : Wah, jawaban yang bagus, Pak. Beri tepuk tangan untuk bapak tersebut.

Di sela-sela riuhnya tepuk tangan ada seorang warga menjawab dengan lantang .

Warga 2: Baru tiga kali aja belagu. Saya tujuh kali, Dok.

Semua warga terdiam dan dokter pun terkejut mendengar jawaban seorang warga tersebut.

Dokter : Hah, tujuh kali, Pak. Bisa sebutkan kapan saja?

Dengan PD-nya orang tersebut menjawab.

Warga 2: Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu dan Minggu, Dok!

ORANG BUTA BAWA OBOR DI MALAM HARI
PADA suatu malam yang gelap, tiga pemuda sedang berjalan menuju sebuah desa. Di tengah perjalanan mereka bertemu dengan orang buta yang membawa obor.

Melihat hal tersebut ketiga orang tersebut tertawa terbahak bahak.

"Hai orang buta buat apa kamu membawa obor, sedangkan kamu tidak dapat melihat. Ternyata bukan hanya matamu saja yang buta ternyata otakmu bodoh!"

Orang buta itu menjawab sambil tersenyum, "Aku membawa obor ini untuk kalian supaya tidak menabrak aku di perjalanan."


semoga dapat menghibur agan/sista yaemoticon-Malu (S)
terutama yang jombloemoticon-Ngakak maaf gan kalo kedengerannya emoticon-Blue Repost
0
2.5K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan