eCiputraAvatar border
TS
eCiputra
Mengenal Tren Pretail


Sebuah tren yang mengemuka beberapa waktu terakhir ini menunjukkan makin banyaknya jumlah konsumen yang cenderung memilih untuk berbelanja produk dan layanan yang masih berada dalam tahap konsep. Inilah yang disebut sebagai tren pretail. Kata “pretail” sendiri bisa diurai menjadi dua (2) akar kata: “pre” (sebelum) dan “retail” (ritel). Apa yang mendorong konsumen memilih pretail dalam berbelanja ? Simak uraian berikut ini.



Istilah pretail menurut laman trendwatching.com ialah “sebuah mode konsumsi yang memungkinkan para konsumen memperlakukan platform crowdfunding atau patungan sebagai jenis pusat perbelanja an baru”. Mengapa? Karena inilah cara baru yang digunakan konsumen untuk menyalurkan permintaan mereka terhadap produk dan layanan yang paling inovatif, paling menyenangkan dan paling unik menurut pandangan mereka dan semua itu disajikan dalam cara yang lebih baik oleh sekelompok entrepreneur kreatif dan startup yang lebih inovatif dari perusahaan-perusahaan besar dan mapan di jajaran Fortune 500.


Tren ini memiliki kemiripan dengan “presumers”, yang di dalamnya para konsumen makin banyak menunjukkan antusiasme dalam memberikan dukungan, bersedia untuk terlibat aktif dan mendanai pra peluncuran produk dana layanan. Presumer mendorong gerakan-gerakan crowdfunding yang makin naik pamornya saat ini. Pretail sedikit berbeda karena ia lebih sedikit melibatkan konsumen dan akan melakukan pembelian langsung dalam fase pra peluncuran produk/ layanan. Menurut sebuh riset yang dilakukan oleh Massolution April 2013, sepanjang tahun 2012 yang lalu donasi dan crowdfunding yang berbasis imbalan (yang di dalamnya pretail menjadi salah satu bagian) tumbuh 85% menjadi USD 1,4 miliar.


Seperti dikutip dari laman trendwatching, ada 4 hal utama yang mendorong makin naiknya tren pretail ini di seluruh dunia: kecerdasan kolektif dan entrepreneurial yang makin membesar dari seluruh pelosok dunia, sesuai dengan keinginan pasar, kepercayaan konsumen yang tinggi dan kemauan untuk melebur dalam ritel konvensional yang sudah lazim ditemui. (*Akhlis)

Selengkapnya
0
640
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan