bectoAvatar border
TS
becto
12 Hari Operasi Zebra 2012, 24 Pengendara Meninggal Dunia
Sebanyak 24 pengendara meninggal dalam 12 hari pelaksanaan Operasi Zebra 2012 yang dilaksanakan Polda Metro Jaya sejak 28 November hingga 9 Desember 2012. Para pengendara itu tewas akibat kecelakaan lalu lintas.

"Ada 161 kejadian kecelakaan, dengan korban meninggal dunia 24 orang, luka berat 41 orang dan luka ringan 120 orang," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto, di Mapolda Metro Jaya, Senin (10/12).

Rikwanto mengatakan, kecelakaan tersebut didominasi oleh pengendara sepeda motor. Menurut dia, hal itu berbanding lurus dengan jumlah tindak pelanggaran lalu lintas yang sering dilanggar oleh pengendara sepeda motor.

"Ada 5.886 pelanggaran yang dilakukan oleh pengendara roda dua. Sementara untuk kendaraan roda empat ada sekira 3.225 pelanggar," ucap Rikwanto.

Alasan pengendara melanggar tata tertib lalu lintas, karena ingin cepat sampai ke tempat yang di tuju. Akibat tidak mengindahkan keselamatan diri adalah faktor yang menyebabkan kecelakaan lalu lintas didominasi oleh pengendara sepeda motor.

"Pengendara motor juga merupakan yang potensi pelanggarannya paling banyak. Mereka juga banyak yang tidak tertib, dengan alasan ingin cepat jadi sering melanggar rambu-rambu lalu lintas," kata Rikwanto.

Rencananya Operasi Zebra akan digelar hingga 11 Desember nanti.
Link : http://www.merdeka.com/jakarta/12-ha...meninggal.html
Comment : Hidup Mati Orang Siapa Yang Tahu emoticon-Berduka (S)emoticon-Berduka (S)emoticon-Berduka (S)
0
2.1K
20
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan