AdanWAvatar border
TS
AdanW
Puteri Tidur dari Amerika, Pernah Tidur Selama 64 Hari Non-Stop



SEBUAH penyakit langka membuat Nicole Delian, seorang remaja asal Pennsylvania, Amerika Serikat, mendapat julukan Puteri Tidur.

Delian mengidap kondisi Kleine-Levin Syndrome alias “Syndrom Puteri Tidur” yang membuatnya tertidur sampai 19 jam dalam sehari. Nicole bahkan pernah tertidur selama 64 hari non-stop.

Anehnya, saat tertidur, Nicole masih dapat makan, minum, dan melakukan kegiatan lain, namun dalam keadaan tidak sadarkan diri.

Kondisi langka ini membuat Nicole juga memiliki kebiasaan sleepwalking alias tidur sambil melakukan beberapa hal tanpa sadar. Saat terbangun, Nicole tidak sadar apa saja yang sudah dilakukannya. Demikian dituturkannya kepada KDKA-TV.

“Dia tidak pernah terbiasa dengan kondisi ini. Umurnya sudah 17 sekarang dan dia sangat kecewa dengan kondisi ini. Dia kehilangan banyak momen,” tutur ibunya, Vicki Delian.

Seperti dicatat Huffington Post, Kleine-Levin Syndrome hanya diidap oleh 1.000 orang di seluruh dunia dan sulit untuk didiagnosa.
Untuk kasus Nicole, tim dokter memerlukan waktu 25 bulan untuk mendiagnosanya. Awalnya, Nicole diduga mengidap epilepsi, narcolepsy, bahkan terjangkit virus berbahaya. Nicole juga sempat dikira hanya mencari perhatian.

Para pengidap Kleine-Levin Syndrome biasanya merasakan lelah dan kantuk yang luar biasa, hingga mampu tertidur sampai beberapa hari. Beberapa di antaranya terbangun hanya untuk makan, minum, dan buang air, lalu kembali tidur. Sebagian juga hanya berada dalam kondisi ‘sleepwalking’ seperti yang dialami Nicole.

Hingga saat ini belum ditemukan obat untuk Kleine-Levin Syndrome. Keluarga Nicole menerapkan kombinasi pengobatan epilepsi dan narcolepsy untuk membuat Nicole hanya tidur panjang selama dua kali dalam setahun

Quote:


_____

et dah molornya kagak nahan.. emoticon-Ngakak
0
1.7K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan