wagiman88Avatar border
TS
wagiman88
Maling Cerdas Dari Desaku
Salam, selamat sore, salam kenal semua, ini adalah threat pertamaku, yang ID kaskus baru bikin tadi malem, mohon comentnya :-)

Sekedar menuliskan cerita realita yang agak konyol yang terjadi di desaku, cerita ini terjadi di saat aku pulang kampung.

Singkat cerita, ada seorang tetanggaku yang sedang pergi ke masjid dengan mengendarai sepeda motor honda kharisma. Saat itu dia lupa mencabut kunci motor, sehingga kunci motor itu tergantung di sepeda motor tersebut.

Nhah, kejadian dimulai dari sini, ada orang lain yang lewat, kemudian melihat motor dengan kunci yang masih "menancap" di motor itu, entah apa yang terbesit di pikiran orang itu sehingga ora itu tiba-tiba mendekati motor itu dan membawa pergi deh tu motor dengan santainya, orang kunci ada, tinggal starter, jalan deh, dia jalan ke arah timur desaku. Selang beberapa kilometer, motor tersebut mati mesinnya, setelah di "genjot" tetep gak bisa nyala, pencuri itu pikir "Mungkin bensinnya habis kali ya..." lalu dia mencari tukang penjual bensin eceran deh, setelah diisi kemudian dia mengeluarkan dompet, setelah dilihat isinya ternyata kosong, dia mikir gini kali ya "Sialan, gue lupa lagi bawa duit, cuma bawa dompet doang" , alhasil dia terpaksa gak bisa bayar bensin tersebut pakai uang, dan dia berinisiatif membayar dengan jaminan, yaitu dia meninggalkan KTP dan Handphone (stress pa ya ni maling?). Urusan administrasi per-bensin-an selesai, kemudian di-starter lagi deh tu motor, ehhh, gak bisa idup juga. "Sialan ni motor, kok gak idup juga ya " pikir si maling.

Dengan muka lumayan putus asa dia berkata kepada si penjual bensin, " Pak, ini motor saya tinggal dulu deh, kayaknya rusak, KTP sama HP saya saya ambil lagi ya pak, saya titip motor saya dulu."

si penjual bensin lalu berkata, " oh, iya pak, gak apa-apa." kata dia.

Kemudian si pengambil motor itu lalu pergi.

Back to si pemilik motor, yang kebingungan melihat motornya "lenyap" dari parkiran. "Wah, kemana nih motor saya, kok ilang? Mana kunci tadi ketinggalan, pasti dicuri orang" kaya si pemilik motor.

Tanpa basa basi kemudian si pemilik motor pulang ke rumah dengan jalan kaki dan pergi mencari motornya yang hilang tadi sama anaknya, muter-muter tuh dia di seluruh pelosok desa, eh gak ketemu juga, lalu setelah beberapa waktu dia lewat tu di tempat penjual bensin yang buat ngisi bensin si maling tadi.

"Pak, ini kan motor saya, kok bisa di sini? " tanya si pemilik motor kepada si penjual bensin. "Oh, iya ya pak, tadi ada orang yang ngisi bensin di sini, dia gak bawa uang, tadinya sempet meninggalkan KTP & Handphone Pak, lalu diambil lagi katanya titip motor di sini, motornya rusak kata dia" jawab si penjual bensin. "Alhamdulilah tidak jadi hilang, ini motor saya pak yang diambil orang saat saya di masjid dan kunci nya ketinggalan di motor" kata si pemilik motor, ya jelas mesinnya gak nyala walau diisi bensin full tank, orang "kran bensin" nya saya off - in Pak "

Wakakakakaka, dasar maling bodo, edan, saking cerdasnya sampai gak perhatiin hal yang kecil. Sampai sekarang belum ketemu tu siapa yang ngambil, kok dia gak ngambil motornya lagi dan membawa ke bengkel ya? haha.



Only real story in my village....


Jika berkenan bagi emoticon-Cendol (S) nya, tapi jangan di emoticon-Bata (S)


makasih agan dan aganwati semuanya :-)


emoticon-I Love Indonesia (S)

Follow me on twitter : @untung_putro
Diubah oleh wagiman88 16-08-2013 07:25
0
21.1K
779
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan